News  

Menu Makanan Warung Mak Beng, Peringkat Ke-3 Restoran Legendaris Dunia

Menu Makanan Warung Mak Beng, Peringkat Ke-3 Restoran Legendaris Dunia

Suara.com – Baru-baru ini Warung Mak Beng di Sanur, Bali tengah viral di media sosial. Hal ini bukan tanpa alasan, sebab Warung Mak Beng masuk ke dalam 10 besar makanan legendaris di dunia versi Taste Atlas. Berikut ini daftar menu makanan Warung Mak Beng. 

Warung makan yang terletak di Pulau Dewata tersebut berhasil mengalahkan restoran di Beijing, Boston sampai Paris. Mak Beng di Sanur ini berhasil menduduki peringkat tiga. Uniknya, Warung Mak Beng menarik para pengunjung hanya dengan dua menu favoritnya yaitu ikan goreng dan juga sop kepala ikan.  

Sebelumnya, Taste Atlas telah merilis 150 daftar restoran legendaris dan terbaik yang ada di dunia. Adapun daftar restoran tersebut mulai dari rumah makan kecil yang dikelola oleh keluarga sampai restoran yang berbintang. 

Taste Atlas merilis daftar restoran-restoran tersebut atas dasar untuk mengutamakan makanan asli dengan rasa yang sangat kuat, termasuk menjadi ikon gastronomi di daerahnya. Selain itu, resep yang digunakan secara turun temurun juga menjadikan pertimbangan. 

Warung Mak Beng yang berada di Jalan Hang Tuah Nomor 45, Sanur Kaja, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali. Secara spesifik, Warung Mak Beng masih berada di daerah Pantai Sanur. Warung ini berdiri pada tahun 1941 dan secara konsisten tetap menjaga cita rasanya. 

Mak Beng selalu menjaga kualitas dari makanan sehingga cita rasanya khas dan tidak banyak di temukan di restoran lain. Termasuk dengan menggunakan produk lokal yang segar sehingga kualitasnya tetap terjaga. 

Menu Makanan Warung Mak Beng 

Hingga dinobatkan sebagai restoran nomor tiga legendaris dunia, Warung Mak Beng masih mengusung resep keluarga dengan memberikan rasa yang begitu khas dan tentunya snagat nikmat. Di sini, Anda dapat memesan makanan khasnya yaitu ikan goreng yang disajikan dengan menggunakan sambal pedas. 

Penting untuk diketahui bahwa tidak ada menu lain selain kedua  menu andalan dari Warung Mak Beng ini. Keunikannya inilah yang membuat orang-orang selalu penasaran dengan cita rasa makanan khas Warung Mak Beng. 

Harga Makanan Warung Mak Beng 

Ketika memesan, Anfa hanya cukup menyebutkan jumlahnya. Satu set menu makanan tersebut berisi nasi putih, ikan goreng, sambal, dan juga sup ikan kuning. 

Cita rasa masakan Warung Mak Beng sendiri didominasi oleh pedas. Jika Anda tertarik mencoba warung makan sati ini,  Anda cukup membayar Rp55.000 untuk satu paket menu khasnya. Namun, harga ini belum termasuk minum. 

Bagaimana apakah Anda tertarik dengan menu makanan Warung Mak Beng? Jika iya, langsung saja datang ke Warung Mak Beng di Bali. Selamat mencoba! 

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari


Artikel ini bersumber dari www.suara.com.

error: Content is protected !!