Syaifullah Tamliha Gandeng Bapenas dan Kementerian PUPR Atasi Banjir di Dapilnya Kalsel I

Syaifullah Tamliha Gandeng Bapenas dan Kementerian PUPR Atasi Banjir di Dapilnya Kalsel I

Laporan Wartawan Tribunnews, Erik Sinaga

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Selatan I, Syaifullah Tamliha mengungkapkan rasa prihatin terhadap daerah pemilihannya yang sering mengalami musibah banjir.

Untuk itu, Syaifullah Tamliha bersama-sama dengan Bapanas dan Kementerian PUPR bergandengan tangan untuk menyelesaikan persoalan banjir yang masih sering terjadi di daerah pemilihannya Kalimantan Selatan I.

Hal tersebut disampaikan legislator Syaifullah Tamliha dalam ajang Awarding Ceremony Top Legislator Award & Top Senator Award 2023 For Personal Branding yang digelar SuaraPemerintah.ID dan TRAS n CO Indonesia secara daring, Rabu (8/2/2023).

“Saya prihatin di daerah pemilihan saya masih sering terjadi banjir, oleh karena itu saya bersama bapenas dan Kementerian PUPR melakukan pembangunan waduk Riam Kiwa di Kabupaten Banjar kemudian juga bendungan-bendungan,” tutur Legislator Dapil Kalimantan Selatan I itu.

Syaifullah Tamliha menyampaikan, bahwa dirinya akan terus berusaha agar senantiasa bekerja maksimal untuk mewujudkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia khususnya di daerah pemilihan Kalimantan Selatan I.

“Saya terus berusaha bekerja dengan maksimal untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat Indonesia,” katanya.

Kerja keras yang dilakukan Syaifullah Tamliha dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat mendapat apresiasi dari SuaraPemerintah.ID yaitu berupa Top Legislator Award For Personal Branding 2023.

Anugerah tersebut menjadi pelecut bagi dirinya untuk terus meningkatkan kinerja dalam menghadirkan berbagai solusi bagi seluruh rakyat Indonesia terutama daerah pemilihannya Kalimantan Selatan I.

“Penghargaan ini bisa terus meningkatkan kinerja saya dalam menyuguhkan berbagai solusi bagi seluruh rakyat Indonesia terutama daerah pemilihan saya,” tutur Legislator dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan itu.

Baca juga: Profil Syaifullah Tamliha, Ketua Bidang Fungsional DPP PPP dan Anggota DPR RI 2019 – 2024

Dirinya berharap dapat terus berjuang menyampaikan aspirasi masyarakat Indonesia khususnya masyarakat di daerah pemilihannya Kalimantan Selatan I. 

“Saya berharap yang saya lakukan ini mendapatkan berkah dari Allah SWT mudah-mudahan panjang umur sehat walafiat sehingga saya dapat terus memperjuangkan aspirasi masyarakat yang saya wakili,” tutupnya.


Artikel ini bersumber dari www.tribunnews.com.

error: Content is protected !!