News  

Sebanyak 5 Ribu Lebih Jemaah Haji Embarkasi Banjarmasin Sudah Mendarat di Bandara Syamsuddin Noor

Sebanyak 5 Ribu Lebih Jemaah Haji Embarkasi Banjarmasin Sudah Mendarat di Bandara Syamsuddin Noor

Suara.com – Ketua Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Banjarmasin, Muhammad Tambrin menyampaikan, sebanyak 5.138 jamaah haji Embarkasi Banjarmasin, Kalimantan Selatan sudah pulang ke tanah air.
 
Menurut dia, di Banjarbaru, Minggu (30/7/2023), dengan tibanya Kloter 15 Embarkasi Banjarmasin hari ini di Bandara Internasional Syamsuddin Noor di Banjarbaru, hingga total jamaah haji yang sudah pulang dari Arab Saudi ke tanah air sebanyak 5.138 orang dari sebanyak 5.708 orang diberangkatkan.
 
Diungkapkan dia, sebenarnya sudah 16 Kloter Embarkasi Banjarmasin yang berasal dari Provinsi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah sudah tiba di tanah air, karena ditambah satu Kloter tambahan, yakni, Kloter 18.
 
Menurut dia, tinggal dua Kloter Embarkasi Banjarmasin yang masih di tanah suci Arab Saudi, yakni, Kloter 16 dan 17, dijadwalkan tiba di tanah air kedua kloter ini hingga 3 Agustus 2023.
 
Adapun jamaah haji Kloter 15 Embarkasi Banjarmasin yang tiba hari ini, berasal dari Kabupaten Barito Kuala, Kota Banjarbaru dan Kota Banjarmasin.
 
“Alhamdulilah, semua berjalan dengan sangat lancar, setelah tiba mereka langsung ke asrama haji untuk cek kesehatan, kemudian dipulangkan ke rumah masing-masing untuk kembali kumpul keluarga,” tutur Tambrin.
 
Dia pun berpesan ke semua jamaah haji yang sudah tiba di tanah air agar senantiasa menjaga dan memilihara kemabruran hajinya.
 
“Tanda haji seseorang diterima bisa dilihat dari konsistensi orang tersebut dalam kebaikan dan menjauh dari bermaksiat kepada Allah SWT,” ujar Tambrin yang juga Kepala Kanwil Kemenag Kalsel tersebut.
 
Tambrin mengungkapkan, ada yang mengatakan haji mabrur adalah haji yang dikerjakan secara tulus dan ikhlas semata-mata karena Allah Swt. Keikhlasan itulah yang membuat seseorang mampu tegak lurus di atas agama ini
 
Sikap selanjutnya sebagai tanda sesorang memperoleh kemabruran haji adalah saling tolong menolong dalam kebaikan serta jauh dari sifat bermusuhan ditunjukkan oleh hadis Nabi lainnya tentang makna haji mabrur, yaitu “Memberi makan dan menyebarkan salam” (HR: Ahmad).
 
“Sifat inilah yang mestinya hadir dalam diri orang-orang yang sudah berhaji, manifestasi dari Islam sebagai agama rahmah bagi seluruh umat manusia,” demikian kata Tambrin. (Antara)

Artikel ini bersumber dari www.suara.com.

error: Content is protected !!
Exit mobile version