Apa Itu Asuransi Santunan Harian Rawat Inap? Ini Manfaatnya

Apa Itu Asuransi Santunan Harian Rawat Inap? Ini Manfaatnya

Ada beberapa pilihan asuransi kesehatan, salah satunya adalah asuransi santunan harian rawat inap yang paling banyak dipilih oleh nasabah. 

Asuransi ini cocok digunakan untuk orang yang memiliki riwayat penyakit dan harus bolak-balik mendapatkan perawatan medis dari dokter, terlebih lagi dengan biaya perawatan yang bisa jadi membengkak. 

Nah, jika kamu ingin menggunakan asuransi jenis ini, berikut penjelasan lengkap mengenai manfaat, kelebihan hingga cara klaimnya.

Apa itu asuransi santunan harian rawat inap?

Pada dasarnya asuransi santunan harian rawat inap atau hospital cash plan adalah jenis asuransi yang memberikan manfaat berupa santunan harian selama tertanggung menjalani rawat inap di rumah sakit. 

Santunan yang didapatkan tertanggung biasanya tidak tergantung pada biaya yang harus dibayarkan selama menjalani perawatan. 

Dengan begitu, besaran santunan harian bisa jadi lebih besar atau lebih kecil dari biaya perawatan. Santunan diberikan dalam bentuk uang tunai, bukan pertanggungan biaya pengobatan seperti pada asuransi biasa.

Hal tersebut dikarenakan perjanjian atau kesepakatan yang sudah disepakati dalam polis asuransi. 

Manfaat asuransi santunan harian rawat inap

Manfaat utama dari asuransi santunan harian rawat inap berupa santunan saat tertanggung menjalani perawatan di rumah sakit. 

Dalam hal ini, santunan yang diberikan adalah uang tunai. Selain itu, manfaat lain biasanya tertuang juga dalam polis asuransi, sebagai berikut:  

1. Mendapatkan layanan dan fasilitas kesehatan yang baik

Apabila menggunakan asuransi kesehatan jenis ini, maka tertanggung akan mendapatkan pelayanan, pengobatan dan fasilitas medis secara menyeluruh. 

Dengan fasilitas dan layanan yang baik maka bisa mempercepat penyembuhan tertanggung hingga bisa beraktivitas kembali. 

2. Melindungi finansial tetap aman

Selain mendapatkan fasilitas dan layanan kesehatan yang baik, asuransi tipe ini juga bisa melindungi finansial tetap aman. 

Pasalnya, biaya rawat inap nantinya akan ditanggung oleh perusahaan asuransi tanpa harus mengurangi tabungan atau dana darurat. 

3. Antisipasi dalam keadaan darurat 

Asuransi santunan harian rawat inap juga dapat digunakan dalam keadaan darurat. Seperti yang kita ketahui, gangguan kesehatan bisa datang kapan dan dimana saja. 

Biaya perawatan dan pengobatan pun biasanya sangat mahal, dan bisa jadi salah satu kendala keuangan hampir semua orang. 

Maka dari itu, dengan asuransi kesehatan jenis ini, pemegang asuransi tidak perlu khawatir lagi jika terjadi hal yang tidak diinginkan. 

4. Mendapatkan penggantian biaya pada penyakit tertentu 

Selain mendapatkan biaya rawat inap, asuransi ini juga menawarkan biaya untuk penyakit tertentu. Hal ini biasanya penyakit-penyakit tertentu yang juga ditanggung oleh penjamin kesehatan seperti BPJS Kesehatan. 

Cara kerja asuransi santunan harian rawat inap

Pada dasarnya, santunan rawat inap diberikan saat nasabah asuransi perlu menjalani rawat inap di rumah sakit akibat penyakit tertentu.

Kalau pada produk asuransi kesehatan, biasanya pihak asuransi akan langsung membayar biaya rawat inap ke pihak rumah sakit. Hal ini sedikit berbeda dengan asuransi santunan rawat inap.

Pada asuransi kesehatan jenis ini, pihak asuransi tidak langsung membayar ke pihak rumah sakit, melainkan memberikan sejumlah uang tunai kepada nasabah selama masa rawat inap. 

Besaran nominal rawat inap tergantung pada kesepakatan awal yang tertera di dalam polis. Nantinya, uang tunai yang didapatkan oleh nasabah bisa digunakan oleh nasabah untuk membayar ke rumah sakit.

Contoh asuransi santunan harian rawat inap

Sebagai contoh, seorang nasabah atau pengguna asuransi memiliki produk A dari perusahaan X yang memberikan pertanggungjawaban santunan tunai untuk rawat inap sebesar Rp3 juta per hari. 

Lalu, nasabah tersebut harus menjalani rawat inap selama 5 hari, maka nasabah tersebut akan mendapatkan santunan rawat inap sebesar Rp15 juta dengan perhitungan Rp3 Juta dikalikan 5 hari rawat inap. 

Seluruh Rp15 juta tersebut akan diberikan kepada nasabah. Lalu, nasabah bisa melakukan pembayaran sendiri.

Akan tetapi, tagihan rumah sakit dimana nasabah dirawat selama 5 hari sebesar Rp12 juta. Hal ini berarti nasabah akan mendapatkan surplus Rp3 Juta dari nilai asli tagihan biaya rumah sakit yang sebenarnya. 

Kelebihan dan kekurangan asuransi santunan harian rawat inap

Sebelum memutuskan untuk menggunakan salah satu jenis asuransi, ada baiknya untuk mengetahui kelebihan dan kekurangannya terlebih dahulu. 

Hal tersebut karena setiap jenis dan produk asuransi memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, termasuk asuransi santunan harian rawat inap. Lalu, apa saja kelebihan dan kekurangan asuransi ini?

Kelebihan asuransi santunan rawat inap

Ada beberapa kelebihan yang didapat kalau kamu menggunakan asuransi jenis ini. Berikut adalah beberapa kelebihan yang perlu diketahui: 

  • Melengkapi asuransi kesehatan yang dimiliki oleh nasabah untuk mendapatkan bantuan dana jika biaya rumah sakit lebih besar dari uang pertanggungan yang diberikan oleh perusahaan asuransi. 
  • Mengganti biaya berkurang atau hilangnya pendapatan nasabah selama menjalani perawatan di rumah sakit. 
  • Nasabah tetap akan mendapatkan surplus biaya sesuai dengan ketentuan polis apabila biaya rumah sakit memiliki tagihan yang lebih kecil dari nominal santunan yang tertera di dalam polis asuransi.
  • Mendapatkan pencairan dana 100 persen ketika melakukan klaim asuransi, hal ini juga sudah tertuang di dalam polis asuransi meskipun nasabah memiliki asuransi kesehatan lainnya.

Kekurangan asuransi santunan rawat inap

Jika memiliki kelebihan, setiap asuransi juga memiliki beberapa kekurangan, sama halnya dengan asuransi jenis ini. Berikut ini beberapa kekurangannya. 

  • Cara klaim yang terbatas sebab hanya menawarkan reimbursement biaya perawatan yang harus dibayarkan oleh nasabah, dan dilanjutkan dengan mengajukan klaim asuransi untuk mendapatkan biaya ganti rugi. 
  • Manfaat asuransi bisa dibilang terbatas jika dibandingkan asuransi kesehatan lainnya, karena hanya memberikan manfaat yang berhubungan dengan rawat inap.

Cara klaim asuransi santunan harian rawat inap

Seperti yang sudah diketahui, asuransi santunan harian rawat inap adalah asuransi yang termasuk dalam asuransi kesehatan. Maka dari itu, cara klaim asuransi ini juga sama. 

Dimulai dari menyiapkan dokumen pendukung, kemudian mengisi formulir, dan mengirimkan dokumen pada perusahaan asuransi yang membantu nasabah dalam perjanjian polis asuransi. 

Adapun dokumen penting yang harus dilengkapi oleh nasabah untuk klaim asuransi adalah sebagai berikut: 

  • Kwitansi dari rumah sakit yang berisi rincian detail biaya perawatan dan pengobatan. 
  • Resep obat selama menjalani perawatan jika dibutuhkan. 
  • Resume medis asli yang dikeluarkan dan ditandatangani oleh dokter. 
  • Hasil laboratorium bisa berupa salinan. 
  • Kwitansi yang bermaterai Rp6 ribu. 
  • Mengisi formulir pengajuan klaim yang sudah diisi dengan lengkap dan sesuai data. 

Setelah dokumen-dokumen tersebut dikirim, nasabah harus menunggu selama 14 hari kerja untuk mendapatkan informasi apakah proses klaim diterima atau ditolak. 

Namun, perlu diketahui juga bahwa setiap perusahaan asuransi memiliki cara klaim asuransi yang berbeda-beda. 

Sehingga, ada baiknya untuk menanyakan informasi detailnya kepada agen asuransi atau datang langsung ke kantor perusahaan asuransi.

Alasan perlu punya asuransi kesehatan

Memiliki asuransi kesehatan penting untuk dimiliki untuk mengantisipasi risiko kesehatan yang bisa datang kapan dan dimana saja. 

Terlebih lagi biaya yang dikeluarkan biasanya sangat mahal, sehingga dengan memiliki asuransi ini juga bisa melindungi finansial dari risiko tersebut. Untuk lebih jelasnya, simak video berikut ini.

Asuransi kesehatan juga memiliki banyak manfaat, seperti mendapatkan fasilitas pelayanan kesehatan, mengganti biaya perawatan dan pengobatan, serta bisa mendapatkan fasilitas rawat inap terbaik. 

Selain asuransi, sebaiknya miliki juga tabungan untuk persiapan dana kesehatan, misalnya tabungan dana darurat. Hitung estimasi dana darurat yang kamu butuhkan dengan kalkulator dana darurat berikut.

FAQ seputar asuransi santunan harian rawat inap

Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.

error: Content is protected !!