Pecatur junior Sulsel raih medali emas Kejurnas 2023 di Jakarta

Pecatur junior Sulsel raih medali emas Kejurnas 2023 di Jakarta

portal-rakyat.com – Atlet catur junior Provinsi Sulawesi Selatan Adi Wibisana Sankana menorehkan prestasi dengan menjuarai ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Catur 2023 yang berlangsung di Jakarta International Expo Kemayoran, Sabtu.

Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulsel Hamka mengatakan, Adi Wibisana berhak atas medali emas setelah mengungguli para pesaing terdekatnya yakni Justin (Kalimantan Barat) dan Banyu Giri (Jawa Timur), yang masing-masing menempati peringkat kedua dan ketiga.

“Adi tampil sebagai yang terbaik di kategori catur standar kelompok umur tujuh tahun. Kita tentunya begitu bersyukur atas pencapaian atlet di kejurnas ini,” kata Hamka saat dihubungi di Makassar.

Ia menjelaskan, Sulsel masih berpeluang menambah capaian medali mengingat beberapa atletnya baru akan tampil pada kategori catur cepat dan catur bidak.

Pihaknya juga berharap pencapaian Adi dalam merebut medali emas, turut meningkatkan motivasi dan semangat atlet lain untuk ikut menampilkan kemampuan terbaiknya pada kategori tersebut.

“Kita menurunkan sebanyak enam atlet di Kejurnas Catur yang digelar 14 hingga 19 Maret 2023 ini. Kami berangkat dengan biaya sendiri tanpa bantuan dana dari KONI Sulsel,” Hamka menjelaskan.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman mengapresiasi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) catur ke-49 tahun 2023 yang pesertanya mencapai 1.500 orang.

KONI Pusat mendukung pembinaan atlet yang dilakukan PB Percasi. Terlebih PB Percasi memberikan perhatian terhadap atlet-atlet usia dini, yang diyakini akan bermunculan pada Kejurnas kali ini.

error: Content is protected !!
Exit mobile version