News  

Prajurit TNI Korban Jembatan Putus Di Sungai Diguel Papua Ditemukan Tewas, Tiga Masih Dicari

Prajurit TNI Korban Jembatan Putus Di Sungai Diguel Papua Ditemukan Tewas, Tiga Masih Dicari

Suara.com – Satu jenazah korban jembatan tali putus di Sungai Diguel, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua berhasil ditemukan. Satu korban yang ditemukan tersebut teridentifikasi atas nama Pratu F anggota TNI dari Satgas Yonif 143/TWEJ.

Kapendam Cenderawasih Kolonel Herman Taryaman mengatakan, jenazah Pratu F ditemukan di pinggiran Sungai Diguel pada Minggu (29/1/2023) sekitar pukul 23.20 WIT.

“Di jarak 4 KM dari Bandara Iwur di pinggir sungai Digoel di Kampung Arim Distrik Iwur, Kabupaten Pegunungan Bintang,” kata Herman kepada wartawan, Senin (30/1/2023).

Jenazah Pratu F, kata Herman, rencananya akan dievakuasi menggunakan helikopter pada hari ini, Senin (30/1/2023). Di sisi lain, tim kekinian masih mencari tiga anggota Polri yang masih hilang.

Baca Juga:
Heboh! Beredar Video Anak Kelas 6 SD Hamil di Fakfak Papua, Siap Melahirkan Anak Pertama

“Tiga korban polisi masih dalam pencarian,” katanya.

Sebelumnya diberitakan jembatan tali Sungai Diguel di Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua putus ketika anggota Polri dan TNI tengan menyeberang pada Sabtu (28/1/2023). Akibat peristiwa ini empat anggota hilang terbawa arus.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny menyebut tiga korban merupakan anggota Polri. Sedangkan satunya anggota TNI.

“Tiga anggota Polres Pegubin dan seorang TNI dari Yonif 143/TWEJ hilang,” kata Benny kepada wartawan, Minggu (29/1/2023).

Benny ketika itu menyampaikan pihaknya bersama unsur terkait masih berupaya mencari korban. Dia berharap korban dapat segera ditemukan dalam kondisi selamat.

Baca Juga:
Anak Kelas 6 SD di Fakfak Hamil, Dokter Beri Nasihat ke Orang Tua: Memang Drama Kehidupan Sering Kita Rasa Tidak Adil

Video detik-detik ketika jembatan tersebut putus sempat diunggah oleh akun Instagram @terangmedia. Dalam keterangannya peristiwa ini disebut terjadi sekitar pukul 11.20 WIT.

Terlihat dalam video jembatan tali tersebut terpusat ketika beberapa anggota tengah menyebrang. Beberapa di antaranya nampak jatuh ke sungai dan terbawa arus yang cukup deras.


Artikel ini bersumber dari www.suara.com.

error: Content is protected !!