Pertama Kali di Dunia, Penguin Lansia di Singapura Jalani Operasi Katarak

Pertama Kali di Dunia, Penguin Lansia di Singapura Jalani Operasi Katarak

portal-rakyat.com – Sekelompok penguin lansia di kebun binatang Singapura baru-baru ini sukses menjalani operasi pengangkatan katarak. Tiga ekor penguin berjenis penguin Raja tersebut dipasangi lensa kontak buatan guna mendukung penglihatan si satwa akuatik.

Dilansir dari Independent, sejauh ini sudah ada 6 ekor penguin lansia dari kebun binatang tersebut yang telah menjalani operasi katarak . Tiga ekor di antaranya dioperasi dua bulan lalu dan kini sudah berhasil melalui masa pemulihan. Usia satwa tersebut beragam, mulai dari 7-13 tahun (jenis Humboldt) dan kisaran 20 tahun (jenis Raja).

“Setelah didiagnosis menderita katarak tahun lalu, 6 penguin lansia kami berhasil menjalani operasi untuk membantu mereka mendapatkan kembali penglihatannya. Kami sangat senang melihat mereka telah pulih sepenuhnya,” ujar dokter hewan dari kelompok perlindungan satwa liar, Mandai dikutip pada Rabu, 22 Maret 2023.

Katarak adalah gangguan mata yang berkaitan dengan usia. Umumnya menyebabkan pandangan mata menjadi berkabut dan dapat menyerang manusia maupun hewan lainnya.

“Operasi melibatkan pengangkatan lensa keruh yang disebabkan oleh katarak, kondisi ini umum pada hewan geriatri lansia dan menghalangi penglihatan mereka,” ujar perwakilan Mandai menambahkan.

Para penguin Raja penderita katarak menerima implan lensa intraokuler yang dibuat khusus. Prosedur tersebut dikatakan sebagai yang pertama dilakukan di dunia untuk spesies ini.

Menurut pihak Mandai, prosedur medis tersebut tak hanya membantu meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup para penguin , tetapi juga membantu mereka beradaptasi dengan habitat barunya nanti. Rencananya penguin – penguin lansia tersebut memang akan dipindahkan dari kebun binatang ke Jurong Bird Park.

Setelah prosedur operasi, ketiga penguin Raja ini akan mendapat perawatan lanjutan dari pihak kebun binatang hingga kondisinya pulih.

“Pasca-operasi para pasien memulihkan diri di sarang terpisah di mana penjaga memberikan obat tetes mata dua kali sehari,” kata perwakilan kelompok satwa liar tersebut.

Tiga penguin yang menjalani operasi dua bulan lalu kini sudah dilepas untuk kembali bergabung dengan koloninya. Ketiganya telah menjalani pengawasan intensif dari penjaga kebun binatang dan dokter hewan selama pemulihan.

Dokter mata hewan, Gladys Boo yang juga terlibat dalam operasi tersebut mengatakan bahwa peristiwa ini adalah tonggak sejarah dalam ilmu kedokteran hewan.***

error: Content is protected !!