Resep Es Pisang Ijo, Mudah Dibuat Cocok Untuk Takjil Buka Puasa

Resep Es Pisang Ijo, Mudah Dibuat Cocok Untuk Takjil Buka Puasa

portal-rakyat.com – Takjil merupakan menu yang wajib ada saat Ramadhan dan disantap saat bulan puasa. Biasanya takjil merupakan makanan manis yang seperti kolak pisang, candil, es kelapa, dan lainnya.

Namun es pisang ijo dapat dijadikan sebagai pilihan menu takjil buka puasa kali ini. Selain enak, es pisang ijo sangat menyegarkan untuk melepas dahaga setelah berpuasa.

Berikut Pikiran-Rakyat.com berikan resep es pisang ijo yang mudah di buat:

Bahan:

– Pisang raja atau kepok, kukus- 300 gr tepung ketan putih- 100 gr terigu- 100 gr sagu- 10 lembar daun suji- 10 lembar daun pandan- Pewarna pasta pandan, secukupnya

Vla:

– 100 gr tepung beras- 1000 ml santan kental- 4 ikat daun pandan- 200 gr gula pasir- 1 sdt garam

Pelengkap:

– Es batu, secukupnya- Sirup cocopandan, sesuai selera- Susu kental

Cara Membuat:

1. Masukan santan, mentega, daun suji, daun pandan, garam, dan pewarna pasta dalam panci. Nyalakan api dan aduk hingga rata, masak hingga mendidih dengan api kecil.

2. Masukan tepung terigu dan aduk dengan cepat, setelah adonan hanggat, aduk hingga kalis.

3. Pipihkan adonan lalu bungkus pisang yang sudah dikupas hingga adonan habis.

4. Kukus pisang yang sudah diselimuti adonan selama 15 menit, lumuri wadah kukusan dengan sedikit minyak agar tidak lengket.

5. Sambil menunggu pisang dikukus, campurkan semua bahan vla dalam panci, aduk dengan api kecil jangan sampai hangus. Masak hingga mengental dan meletup-letup.

6. Jika pisang sudah matang, potong-potong sesuai selera. Letakan ke dalam mangkuk lalu disiram menggunakan vla yang telah dibuat.

7. Tambahkan es batu, susu kental manis, dan sirup cocopandan sesuai selera.

8. Es pisang ijo yang segar siap disantap.***

error: Content is protected !!