Viral Masjid di Gunung Semeru Masih Utuh meski Diterjang Erupsi

Viral Masjid di Gunung Semeru Masih Utuh meski Diterjang Erupsi

2 menit

Erupsi Gunung Semeru yang terjadi sejak Minggu (4/12/2022) meluluhlantakkan banyak bangunan. Namun, ada sebuah masjid di Gunung Semeru yang tetap berdiri kokoh di tengah bangunan lainnya yang runtuh.

Masjid tersebut berada di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Rumah milik Pak Roh ini menyimpan sejumlah rahasia ilahi karena awan panas tak singgah sedikit pun ke dalam rumah Allah Swt. tersebut.

Dokumentasi tersebut pun dibagikan oleh pemilik akun Instagram @andreli_48 lewat sebuah video.

Dalam video tersebut tampak sebuah bangunan masjid masih berdiri kokoh dan utuh meski diselimuti oleh abu vulkanik.

Sang pemilik akun menunujukkan bagaimana kondisi di sekitar masjid yang tampak rusak hingga ambruk.

Bahkan, jembatan yang baru diresmikan lima bulan lalu juga tertutup material abu vulkanik.

Meski abu tebal tampak memenuhi jalanan, dari kejauhan masjid itu tampak baik-baik saja.

Ya, bangunan masjid di perkampungan itu masih berdiri kokoh tanpa ada kerusakan itu pun disebut keajaiban.

Perkampungan yang Diselimuti Abu Vulkanik

sumber: Instagram @andreli_48

Sementara itu, perkampungan di sekitarnya terlihat berserakan rumah warga yang terkubur abu vulkanik Gunung Semeru.

Kejadian ini pun membuat beberapa desa mengalami kerusakan parah bahkan tertimbun oleh tebalnya abu vulkanik.

Rumah-rumah warga di sekitar Gunung Semeru pun rusak bahkan roboh.

Menarik Perhatian Warganet

masjid utuh

sumber: Instagram @andreli_48

Video yang diunggah oleh @andreli_48 itu tentu menarik perhatian banyak warganet.

Banyak yang takjub melihat bangunan masjid yang masih kokoh meski diterjang abu vulkanik Gunung Semeru.

“Setiap ada bencana mau gimana pun bentuknya , masjid tetap berdiri kokoh masya allah . Untuk masyarakat yg terdampak mudah2an slalu di beri ketabahan dan senantiasa di berikan kesehatan oleh allah subhanahu wa ta’ala,” ucap pemilik akun @aldosep**.

“Minta doa nya ya temen2 buat kota ku biar bisa pulih kembali,” tulis @adikidh**.

“Ya Allah smg diberi ketabahan atas bencana yg diterima smg sll dlm lindungan dan kasih sayang Allah,” ungkap @dian_sit**

“Semoga tidak ada korban jiwa.dan senantiasa dalam lindungaNYA.aminn,” tutur pemilik akun @alviin_ar**.

***

Nah, itulah berita terkini mengenai masjid yang masih utuh meski diterjang erupsi Gunung Semeru.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu ya, Property People.

Jangan lupa untuk pantau artikel yang tak kalah menarik lainnya lewat Berita.99.co.

Untuk dapatkan artikel terbarunya, kamu bisa follow Google News Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah di Cileungsi, Bogor?

Bisa jadi, Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6 adalah pilihan terbaikmu.

Yuk, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com untuk dapatkan pilihan lainnya karena kami selalu #AdaBuatKamu.


Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!