Miliki Batik Air, Rusdi Kirana Pernah Jadi Salesman Mesin Ketik

Miliki Batik Air, Rusdi Kirana Pernah Jadi Salesman Mesin Ketik

2 menit

Pemilik Batik Air, Rusdi Kirana tengah menjadi buah bibir terkait pengalaman kurang menyenangkan yang dialami Kaesang Pangarep ketika menggunakan jasa maskapai tersebut.

Anak dari Presiden Joko Widodo itu mengaku bahwa kopernya nyasar ke Bandara Kualanamu, Medan, ketika ia hendak pergi ke Surabaya, Jawa Timur.

Pengalaman Kaesang yang ia cuitkan di media sosial Twitter pun mendapat beragam respons dari masyarakat.

Namun, sehari setelah kejadian itu, Kaesang memberikan apresiasi kepada Batik Air karena kopernya ternyata selamat.

Sebelumnya, Batik Air juga sempat jadi perbincangan karena meninggalkan artis Ari Lasso di Singapura.

Di luar kejadian tersebut, publik pun mulai penasaran dengan sosok pemilik Batik Air.

Ya, dia adalah Rusdi Kirana, sosok yang pernah masuk ke dalam 50 orang terkaya di Indonesia versi Forbes.

Profil Rusdi Kirana, Pernah jadi Salesman Mesin Ketik

sumber: paper.id

Melansir berbagai sumber, Rusdi Kirana adalah pendiri sekaligus pemilik Lion Air Group yang menaungi beberapa perusahaan penerbangan lain, termasuk Batik Air.

Ia mulai berkenalan dengan bisnis penerbangan ketika berkuliah di Fakultas Ekonomi Universitas Pancasila.

Setelah kuliahnya rampung, Rusdi pun mempersiapkan bisnis Travel Agent bernama Lion Tour dan dikenal sebagai calo tiket pesawat.

Lion Air didirikan pada 1999, dan setahun kemudian, maskapai tersebut melakukan penerbangan pertama dari Jakarta ke Pontianak.

Sebagai informasi, Rusdi mendirikan Lion Air bersama saudaranya, Kusnan Kirana.

Siapa sangka, sebelum sukses seperti sekarang, Rusdi pernah bekerja sebagai salesman mesin ketik dengan merek Brother.

Pada masa-masa itu, penghasilannya adalah US$10 atau sekira Rp120.000 per bulan.

Seiring berjalannya waktu, pada 2011 dan 2013, Rusdi Kirana sempat membuat heboh dunia penerbangan internasional .

Pasalnya, Lion Group, termasuk Batik Air, telah meneken kontrak pembelian 234 pesawat Airbus senilai US$24 miliar yang disaksikan langsung oleh Preside Perancis, Francois Hollande.

Masuk Daftar 50 Orang Terkaya di Indonesia

Atas pencapaian yang digapainya, Rusdi Kirana pun masuk ke dalam salah satu konglomerat Indonesia.

Pada 2019 hingga 2020, Rusdi dan sang kakak, Kusnan Kirana, menempati peringkat ke-38 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes.

Pada tahun 2019, kekayaannya mencapai US$835 juta atau sekitar Rp12,9 triliun.

Ia pun aktif terlibat dalam memberikan arah strategis jangka panjang Lion Group, termasuk Batik Air, kendati sudah tidak menjabat sebagai Presiden Director Lion Air.

***

Itulah profil singkat pendiri Batik Air, Property People.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Baca artikel menarik penuh inspirasi hanya di Berita.99.co.

Temukan pula informasi paling up to date lewat Google News 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian dengan harga terjangkau? Bisa jadi Harvest City adalah jawabannya.

Yuk, kunjungi laman www.99.co/id dan Rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!