Mengenal Struktur Bakteri dan Fungsinya

Mengenal Struktur Bakteri dan Fungsinya

3 menit

Sama seperti hewan dan tumbuhan, bakteri juga memiliki struktur sel. Simak penjelasan terkait struktur bakteri dan fungsinya, yuk!

Bakteri adalah organisme sel tunggal yang bersifat prokariotik (tidak memiliki membran inti sel) dan berukuran mikroskopis atau harus dilihat menggunakan mikroskop.

Dibandingkan dengan struktur sel hewan dan tumbuhan, struktur bakteri terolong sederhana karena tidak memiliki nukleus (inti sel), kerangka sel, dan organel lainnya.

Lantas, apa saja bagian-bagian dalam struktur sel dan apa fungsinya?

Struktur Bakteri dan Fungsinya

1. Kapsul

Salah satu bagian dalam struktur bakteri adalah kapsul, yakni bagian yang terbuat dari karbohidrat kompleks polisakarida.

Fungsi kapsul pada tubuh bakteri sangatlah penting, untuk menjaga agar tidak mengering dan melindunginya agar tidak ditelan oleh mikroorganisme lain.

Namun perlu diketahui, kapsul hanya dimiliki oleh beberapa jenis bakteri tertentu saja.

2. Selubung Sel

Umumnya, tubuh bakteri dikelilingi oleh dua lapisan pelindung, sel luar dan membran plasma.

Di samping itu, bakteri tertentu mungkin tidak memiliki dinding sel sama sekali atau bahkan memiliki lapisan pelindung ketiga terluar yang disebut sebagai kapsul.

Selubung sel pada bakteri berfungsi sebagai area transpor atau pengangkutan nutrisi dan area reseptor yang mempermudah proses interaksi dengan inang.

Bagian selubung sel ini sering kali mengandung komponen toksik atau beracun.

3. Dinding Sel

Mirip seperti struktur sel tumbuhan, struktur bakteri dikelilingi oleh dinding sel kaku yang terdiri dari peptidoglikan, yakni molekul polisakarida atau protein-gula.

Dinding sel pada struktur sel bakteri memiliki komposisi yang bervariasi dan menjadi salah satu faktor terpenting dalam analisis serta diferensiasi spesies bakteri.

Berikut ini adalah fungsi dinding sel bakteri:

  • Memberi bentuk sel
  • Melindungi membran sitoplasma dari lingkungan luar
  • Menjaga sel agar tidak pecah ketika ada perbedaan besar dalam tekanan osmotik antara sitoplasma dan lingkungan
  • Membantu menambatkan organ pelengkap, misalnya pili dan flagela

4. Flagela

Flagela adalah alat gerak berbentuk cambuk atau rambut pada permukaan bakteri yang bisa ditemukan pada salah satu ujung bakteri, kedua ujung bakteri, serta seluruh permukaan bakteri.

Pada bakteri, flagela berfungsi untuk menyediakan sarana penggerak, tetapi tidak semua bakteri memiliki flagela.

Flagela ini ini akan berdenyut dengan gerakan seperti baling-baling untuk membantu bakteri bergerak menuju nutrisi, menjauhi bahan kimia beracun, dan menuju cahaya (hanya pada sebagian bakteri).

5. Pili

Pili adalah tonjolan kecil menyerupai rambut yang muncul dari bagian permukaan sel luar, tetapi ukurannya lebih pendek dari flagela.

Fungsi pili pada bakteri adalah untuk membantu bakteri menempel pada sel dan permukaan lain dan penghubung saat konjugasi (di mana dua bakteri bertukar fragmen DNA).

Apabila tidak ada pili, banyak bakteri patogen akan kehilangan kemampuannya untuk menginfeksi karena tidak bisa menempel pada jaringan inang.

6. Ribosom

Ribosom adalah bagian berbentuk bulat yang berperan sebagai “pabrik” pada semua sel.

Bagian berukuran kecil ini memiliki komposisi dan struktur molekul yang sedikit berbeda dengan eukariotik.

Ribosom pada bakteri berfungsi sebagai tempat menerjemahkan kode genetik dari asam nukleat menjadi asam amino yang merupakan bahan penyusun protein.

7. Nukleoid

Nukleoid adalah bagian dari struktur bakteri yang menjadi tempat DNA kromosom.

Pada bakteri, nukleoid bukanlah nukleus yang terikat dengan membran, melainkan hanya area sitoplasma yang memiliki untaian DNA.

Umumnya, bakteri hanya memiliki satu kromosom melingkar yang berfungsi untuk replikasi.

Namun, pada beberapa spesies bakteri, ada yang memiliki dua atau lebih kromosom.

8. Sitoplasma

Sitoplasma adalah bagian dari sel bakteri berupa matriks seperti gel yang terdiri dari air, nutrisi, enzim, limbah, dan gas.

Pada sitoplasma terdapat struktur sel seperti ribosom, kromosom, serta plasmid yang tersebar di seluruh bagiannya.

Fungsi sitoplasma pada bakteri adalah berperan sebagai tempat pertumbuhan sel.

9. Membran Sitoplasma

Membran sitoplasma terbuat dari fosfolipid dan protein  yang terdiri dari dua sisi dengan permukaan serta fungsi yang berbeda.

Bagian ini bersifat dinamis dan terus beradaptasi dengan perubahan kondisi.

Membran sitoplasma pada struktur bakteri berfungsi untuk membungkus bagian dalam bakteri dan sekaligus mengatur aliran bahan yang keluar masuk sel.

Bagian pelindung ini memungkinkan sel untuk secara selektif berinteraksi dengan lingkungan.

10. Plasmid

Beberapa jenis bakteri memiliki lingkaran materi genetik ekstra yang disebut dengan plasmid.

Mirip seperti kromosom, plasmid pada bakteri terbuat dari potongan DNA melingkar, tetapi tidak terlibat dalam reproduksi.

Walaupun bagian ini tidak terlalu penting untuk kelangsungan hidup bakteri, ada beberapa keuntungan selektif yang diberikan.

Salah satunya, plasmid mengandung gen yang membuat bakteri resisten terhadap jenis antibiotik tertentu.

Ciri-Ciri Bakteri

Bakteri memiliki karakteristiknya tersendiri yang membedakannya dengan makhluk hidup lainnya.

Berikut ini ciri-ciri bakteri yang perlu kamu ketahui:

  • Organisme berdiameter 0,5-1 mikron dengan panjang 1-20 mikron
  • Organisme mikroskopis
  • Umumnya hidup berkoloni dan uniseluler
  • Dinding sel tersusun dari mukopolisakarida dan peptidoglikan
  • Beberapa bakteri, terutama yang bersifat patogen, tubuh bagian luarnya dilindungi kapsul
  • Memiliki plasmid, yakni DNA berbentuk sirkuler
  • Berkembang biak secara vegetatif
  • Bentuk tubuh bervariasi
  • Tidak berklorofil
  • Bersifat prokariotik
  • Hidupnya autotrof dan heterotrof
  • Beberapa bakteri memiliki flagela, sebagian tidak 

***

Itulah penjelasan tentang struktur bakteri dan fungsinya.

Baca artikel informatif seputar pendidikan di Berita.99.co.

Temukan pula topik menarik lainnya dari Berita 99.co di Google News.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasinya di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Tak perlu ribet mencari hunian karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Tertarik tinggal di apartemen? Cek Landmark Residence sekarang juga!

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version