Memiliki Rumah bagi Generasi Sandwich: Impian yang Terimpit Realita

Memiliki Rumah bagi Generasi Sandwich: Impian yang Terimpit Realita

2 menit

Kepemilikan rumah dan generasi sandwich jadi dua hal yang kian hangat diperbincangkan. Bagaimana tidak, dewasa ini memiliki rumah bukanlah perkara mudah, terlebih dengan kondisi finansial yang serba terimpit. Ketahui tentang generasi sandwich dan kaitannya dengan kepemilikan rumah melalui 99 Property Magazine Edisi 5 kali ini!

Generasi sandwich diartikan sebagai orang dewasa yang memiliki kewajiban untuk menanggung kehidupan tiga generasi sekaligus, mulai dari orang tuanya, dirinya sendiri, dan anaknya.

Inilah alasan kenapa mereka disebut sebagai “generasi sandwich”, sebab berada di posisi terimpit layaknya “roti lapis”.

Berada di posisi demikian, tentu tak lepas dari berbagai rintangan yang harus dilalui, salah satunya perihal pengelolaan keuangan yang lebih menantang.

Di samping mengemban tanggung jawab yang besar, sejatinya setiap orang, tak terkecuali generasi sandwich, pastinya memiliki banyak keinginan yang ingin dicapai.

Tak perlu jauh-jauh membahas keinginan memenuhi kebutuhan sekunder maupun tersier, terkadang memenuhi kebutuhan primer pun masih terasa sulit‒salah satunya rumah yang layak.

Generasi sandwich dituntut untuk memiliki perencanaan finansial yang matang dengan berbagai kondisi yang mesti dihadapi.

Di tengah-tengah harga rumah yang kian melambung tinggi, apakah asa memiliki rumah dalam kondisi serba terimpit masih ada?

Melalui 99 Property Magazine Edisi 05 kali ini, Tim Redaksi Berita 99.co membantu memberikan pandangan terkait perjuangan hidup sebagai generasi sandwich.

99 Property Magazine Edisi 05

Zine edisi kelima ini berisi liputan mendalam dari Tim Redaksi Berita 99.co Indonesia tentang fenomena generasi sandwich.

Bertajuk “Memiliki Rumah bagi Generasi Sandwich: Impian yang Terjepit Realita”, liputan ini dibagi ke dalam tiga bagian:

Ketiga artikel tersebut ditulis secara komprehensif melalui wawancara Tim Redaksi Berita 99.co pada generasi sandwich serta para ahli di bidangnya.

Di samping menyajikan liputan mendalam, edisi kali ini juga menyajikan artikel ringan dari berbagai topik.

Ada tips-tips bagaimana memulai cicilan KPR di usia muda, kiat-kiat menata rumah kecil jadi terasa lebih lapang, dan bahasan kenapa cat putih jadi warna ideal untuk dinding rumah.

Untuk lebih lengkapnya, klik gambar di bawah ini.

Link Download: bit.ly/99PropertyMagazineOkt2022

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Nuansa Alam Setiabudi Clove!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

error: Content is protected !!