Korea Selatan Bakal Bangun Kontruksi Sistem Air Bersih IKN Nusantara

Korea Selatan Bakal Bangun Kontruksi Sistem Air Bersih IKN Nusantara

2 menit

Korea selatan akan bangun kontruksi sistem air bersih di IKN Nusantara pada tahun 2024. Cek berita lengkapnya di artikel ini!

Property People, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan Korea Selatan akan ikut serta membangun sistem air bersih di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Menteri PUPR menjelaskan bahwa berdasarkan rencana, proses kontruksi sistem air bersih akan dimulai pada tahun 2024.

“Namun kami berharap dapat dipercepat proses penyusunan rencana teknisnya, sehingga dapat mulai dibangun instalasinya pada tahun 2023,” kata Basuki, dilansir dari Liputan6.com.

Pihaknya mengapresiasi rencana Korsel untuk berpartisipasi membangun penyediaan air bersih di IKN Nusantara.

Indonesia Harapkan Dukungan Korsel untuk Pelaksanaan WWF

Sumber: Dok. Kementerian PUPR

Selain itu, Menteri PUPR berharap Korsel ikut aktif mendukung persiapan sampai dengan pelaksanaan World Water Forum (WWF) ke-10 yang kan diadakan pada 18-24 Mei 2024 di Bali.

“Kami akan bekerja sama dengan cermat karena waktu persiapan kurang dari dua tahun,” ucapnya.

“Kami berharap Republik Korea ikut berpartisipasi aktif untuk membantu kami dalam persiapan 20th WWF,” ucapnya melanjutkan.

Hal tersebut disampaikan Basuki usai menekan Joint Statement on The Green Transition Initiative di Nusa Dua, Bali pada Senin (14/11/2022) sebagai bagian dari perhelatan KTT G20.

Joint Statement itu adalah tindak lanjut dari MoU pembangunan instrastruktur hijau pada 15 Maret 2022 di Labuan Baju.

Adapun infrastruktur hijau yang dimaksud mencakup manajemen sumber daya air dan penyediaan air bersih, konstruksi bangunan efisiensi energi, kota eco-smart, serta identifikasi dan infrastruktur untuk mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.

Proyek Infrastruktur Sistem Air Bersih IKN Nusantara

Sumber: Dokumen HO/PERUSDAM TTB

Diberitakan sebelumnya, pemerintah Indonesia telah melakukan pertemuan bilateral dengan pemerintah Korea Selatan pada Juli 2022 silam.

Ada beberapa agenda yang dibahas dalam pertemuan tersebut, salah satunya kerja sama infrastruktur air bersih IKN.

“Salah satu tujuan dari proyek Infrastruktur Penyediaan Air Bersih Net-Zero di IKN Nusantara adalah untuk mengembangkan instalasi pengolahan air bersih berkapasitas 600 liter/detik dengan menggunakan air dari Bendungan Sepaku Semoi,” ujar Basuki, dalam rilis resmi dari pu.go.id.

Proyek infrastruktur air bersih IKN dibagi menjadi dua bagian, di mana 300 liter per detik dibangun oleh pemerintah Indonesia.

Sementara 300 liter per detik sisanya, dikejakan oleh pemerintah Korea Selatan melalui K-Water sebagai dukungan untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara.

***

Semoga berita ini membantu, Property People.

Simak kabar pembangunan IKN Nusantara hanya di Berita.99.co

Tak lupa, ikuti dan baca terus artikel yang tayang di Google News Berita 99.co Indonesia.

Mustika Park Place bisa menjadi opsi paling tepat jika kamu ingin punya hunian di daerah Bekasi.

Informasi lebih lanjut, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sebelum kehabisan!

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version