Keutamaan Surat Maryam untuk Ibu Hamil, Apa Saja?

Keutamaan Surat Maryam untuk Ibu Hamil, Apa Saja?

2 menit

Membaca surat Maryam ketika sedang hamil diyakini memiliki banyak manfaat, mulai dari diberikannya ketenangan hingga doa-doa baik lainnya. Kira-kira, apa lagi keutamaan surat Maryam untuk ibu hamil?

Secara umum, membaca surat Maryam bisa meningkatkan iman bagi mereka yang mengamalkannya.

Di luar itu, surat Maryam juga sering dibaca ibu hamil karena mempunyai banyak keutamaan.

Maka, tidak heran umat muslim menyarankan membaca doa Maryam untuk ibu melahirkan karena kandungan, makna, dan isi dari surat tersebut sangat baik.

Melansir berbagai sumber, berikut kami sajikan sejumlah keutamaannya.

Keutamaan Surat Maryam untuk Ibu Hamil

sumber: pekanbaru.tribunnews.com

1. Memberikan Ketenangan

Keutamaan yang paling banyak dirasakan oleh ibu hamil ketika melafalkan surat Maryam adalah diberikannya perasaan tenang.

Untuk kamu ketahui, umumnya ibu hamil mempunyai mood yang naik turun atau tidak stabil.

Apabila sering membaca surat Maryam, diyakini para ibu atau calon ibu bisa lebih percaya diri.

Nah, perasaan percaya diri itulah yang akan menumbuhkan ketenangan hingga proses melahirkan tiba.

2. Dimudahkan ketika Persalinan

Surat Maryam berisikan mengenai perjuangan Maryam saat mengandung Nabi Isa.

Pada masa-masa kehamilannya, Maryam merasakan begitu banyak cobaan yang menerpa, mulai dari cacian hingga tuduhan-tuduhan negatif.

Maka, selain rasa tenang, keutamaan surat Maryam untuk ibu hamil ditengarai mampu membuat doa-doa yang dipanjatkan terkabul, misalnya agar melahirkan jauh lebih mudah dari bayangan sebelumnya.

3. Sebagai Bentuk Ikhtiar

Dalam surat Maryam ayat 4-5, makna yang terkandung adalah perihal kepasrahan dan mengakui kelemahan sebagai manusia.

قَالَ رَبِّ إِنِّى وَهَنَ ٱلْعَظْمُ مِنِّى وَٱشْتَعَلَ ٱلرَّأْسُ شَيْبًا وَلَمْ أَكُنۢ بِدُعَآئِكَ رَبِّ شَقِيًّا

Artinya:

Ia berkata, “Ya Tuhanku, sesungguhnya tulangku telah lemah dan kepalaku telah ditumbuhi uban, dan aku belum pernah kecewa dalam berdoa kepada Engkau, ya Tuhanku.”

Dengan demikian, membaca surat Maryam bisa jadi sebagai bentuk ikhtiar untuk mendapatkan keberkahan.

Tidak hanya itu, mengamalkannya secara rutin juga diyakini dapat melancarkan proses hamil sampai dengan persalinan.

4. Emosi Ibu Hamil Lebih Stabil

Seperti yang telah disinggung, emosi ibu hamil sering berubah-ubah dan acapkali berpengaruh pula pada kondisi psikologis.

Bagi ibu hamil yang membaca surat Maryam, bisa jadi kamu dapat mengingat perjuangan Maryam ketika mengalami kehamilan seorang diri.

Di luar itu, melafalkan surat ini juga bisa membuat ibu hamil lebih yakin bahwa anak yang dikandungnya akan terlahir normal dan aman.

5. Doa supaya Anak Menjadi Saleh dan Salehah

Kandungan doa-doa baik dari surat Maryam sangat cocok dibaca oleh ibu hamil.

Misalnya, pada ayat 14 yang mengandung makna doa seorang ibu kepada anaknya agar berbakti pada orang tua.

وَبَرًّۢا بِوَٰلِدَيْهِ وَلَمْ يَكُن جَبَّارًا عَصِيًّا

Artinya:

Dan sangat berbakti kepada kedua orang tuanya dan dia bukan orang yang sombong, bukan pula orang yang durhaka.

6. Menimbulkan Adanya Prasangka Baik

Keutamaan membaca surat Maryam untuk ibu hamil yang juga bisa didapat adalah tumbuhnya prasangka baik kepada Allah Swt.

Hal ini tertuang pula dalam surat Maryam ayat 23-25.

فَاَجَاۤءَهَا الْمَخَاضُ اِلٰى جِذْعِ النَّخْلَةِۚ قَالَتْ يٰلَيْتَنِيْ مِتُّ قَبْلَ هٰذَا وَكُنْتُ نَسْيًا مَّنْسِيًّا. فَنَادٰىهَا مِنْ تَحْتِهَآ اَلَّا تَحْزَنِيْ قَدْ جَعَلَ رَبُّكِ تَحْتَكِ سَرِيًّا. وَهُزِّيْٓ اِلَيْكِ بِجِذْعِ النَّخْلَةِ تُسٰقِطْ عَلَيْكِ رُطَبًا جَنِيًّا ۖ

Artinya:

“Kemudian rasa sakit akan melahirkan memaksanya bersandar pada pangkal pohon kurma, dia (Maryam) berkata: ‘wahai betapa baiknya aku mati sebelum ini dan aku menjadi seorang yang tidak diperhatikan dan dilupakan’.

Jibril berkata janganlah engkau bersedih. Goyangkanlah pohon kurma itu niscaya (pohon) itu akan menggugurkan buah kurma yang masak padamu.”

7. Meningkatkan Keimanan

Bertambahnya rasa keimanan kepada Allah Swt. menjadi salah satu keutamaan ketika ibu hamil membaca surat Maryam.

Selain memperoleh hikmah dari kisah Maryam dan perjuangannya, kebesaran Allah Swt. yang selalu memberikan pertolongan pada hambanya merupakan keniscayaan.

***

Itulah keutamaan surat Maryam untuk ibu yang akan melahirkan, Property People.

Semoga bermanfaat, ya.

Pantau terus informasi lainnya di Berita.99.co.

Kamu juga dapat membaca artikel menarik paling terkini dengan mengakses Google News kami.

Jika sedang mencari rekomendasi hunian ideal, kunjungi laman www.99.co/id dan Rumah123.com.

Dapatkan kemudahan, diskon, dan promo menarik lainnya, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satu hunian terbaik yang bisa kamu tempati adalah Harvest City di kawasan Bogor.

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version