Kenali Profil dan Ukuran Kusen Aluminium untuk Pintu dan Jendela

Kenali Profil dan Ukuran Kusen Aluminium untuk Pintu dan Jendela

3 menit

Mengetahui ukuran kusen aluminium sangat penting. Tujuannya, untuk memudahkan pemasangan pintu dan jendela pada bangunan. Cek berbagai ukurannya di sini, yuk!

Aluminium adalah logam yang memiliki banyak kegunaan, bukan hanya bisa digunakan untuk peralatan dapur saja, melainkan juga dalam struktur konstruksi bangunan. 

Salah satu struktur bangunan yang menggunakan material ini adalah kusen. 

Kusen sendiri adalah suatu rangka yang berfungsi untuk menopang daun pintu dan jendela, baik yang terdapat pada ruang utama, garasi, kamar tidur, hingga kamar mandi. 

Jika melihat beberapa tahun ke belakang, bahan utama pembuatan kusen adalah material kayu. 

Namun, inovasi baru muncul dengan kehadiran kusen aluminium yang dikenal sangat kokoh dan tahan lama. 

Bahkan, jenis kusen yang satu ini cocok diterapkan di segala ruangan.

Selain itu, kusen aluminium terdiri dari beberapa ukuran, sehingga Property People dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan ruang. 

Lantas, berapa ukuran kusen aluminium pada umumnya?

Berbagai Ukuran Kusen Aluminium

Ukuran Kusen Aluminium 3 Inci

Pada umumnya, ukuran kusen aluminium 3 inci memiliki lebar 3,8 cm x 7,6 cm dengan panjang 6 meter. 

Ukuran tersebut berlaku untuk semua merek, kecuali kusen merek YKK. 

Untuk ukuran kusen YKK 3 inci berukuran sedikit lebih kecil, dengan lebar 3,5 cm x 7 cm. 

Ukuran Kusen Aluminium 4 Inci

Lebar kusen aluminium 4 inci tentunya lebih besar.

Adapun lebar kusennya sendiri yakni 0,5 cm x 1 cm. 

Namun, ukuran tersebut tak berlaku bagi kusen keluaran YKK.

Pasalnya, ukuran kusen aluminum 4 inci dari YKK memiliki ukuran yang lebih besar, yaitu 4 cm x 9 cm. 

Merk Kusen Aluminium

Di pasaran, ada banyak produsen yang memproduksi kusen aluminium.

Di antaranya adalah:

  • YKK: Biasanya diaplikasikan pada rumah dengan desain minimalis modern.
  • Superex: Biasanya diaplikasikan pada bangunan perkantoran. 
  • Alexindo: Menjadi merek yang populer karena harganya yang terjangkau dan kualitasnnya yang tinggi. 
  • HP Metal: Memiliki harga yang lebih murah dibandingkan merek kusen lainnya. 
  • Dacon: Memiliki harga yang terjangkau dengan kualitas mumpuni. 

Profil Daun Pintu Aluminum 

1. Profil C Aluminium

Profil C dapat digunakan sebagai kusen pintu dan jendela.

Sumber: Galerialuminium.com

2. Profil Pintu Aluminium Swing

Profil ini biasanya digunakan sebagai rangka atau tiang pintu.

profil pintu aluminium swing

Sumber: Only-05.blogspot.com

3. Profil Pintu Aluminium Sliding

Profil pintu yang satu ini sangat multifungsi, sebab bisa digunakan sebagai pintu tarik, pintu lipat, atau bahkan pintu geser.

Profil Daun Jendela Aluminium Sliding

Sumber: Alumuniumdepok.com

4. Profil Daun Jendela Aluminium Casement

Profil Daun Jendela Aluminium Casement

Sumber: Aluminiumkacadepok.com

5. Profil Daun Jendela Aluminium Sliding

Profil Daun Jendela Aluminium Sliding dan ukuran kusen aluminium

Sumber: Manorians.blogspot.com

6. Profil Kusen dan Partisi Kaca Rangka Aluminium

partisi rangka kaca aluminium

Sumber: Aluminiumkacadepok.com

7. Profil Rolling Door Aluminium

Profil Rolling Door Aluminium

Sumber: Aluminiumkacadepok.com

8. Profil Aluminium Khusus

profil aluminium khusus

Sumber: Bengkelsmj.blogspot.com

Profil aluminium dengan bentuk L atau siku biasanya digunakan untuk membuat etalase ataupun gerobak aluminium yang dipasang sebagai list

Sementara, profil U dapat dipasang sebagai list untuk pemasangan partisi kaca tempered.

Sedangkan, fungsi hollow sangat banyak dan bergantung pada ukurannya. 

Namun biasanya, dapat digunakan rangka kanopi, pagar, maupun railing tangga. 

***

Itulah informasi mengenai ukuran kusen aluminium serta profilnya. 

Semoga informasi ini bermanfaat ya, Property People!

Baca juga informasi lainnya seputar kabar properti hanya di berita.99.co

Jangan lupa ikuti terus akun Google News kami agar kamu tak ketinggalan berita terbaru, ya.

Ingin memiliki rumah impian seperti di Citra Maja Raya?

Yuk, cari tahu selengkapnya hanya di 99.co/id dan Rumah123.com.

Jangan lewatkan berbagai penawaran menarik dari berbagai pilihan properti terbaik karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!