Hasil Proliga 2023 Putra: Surabaya BIN Samator Menang Mudah, Libas Jakarta Pertamina Pertamax 3-0

Hasil Proliga 2023 Putra: Surabaya BIN Samator Menang Mudah, Libas Jakarta Pertamina Pertamax 3-0

TRIBUNNEWS.COM – Kemenangan diperoleh Surabaya BIN Samator (SBS) pada hari terakhir Proliga 2023 Bandung dengan melibas Jakarta Pertamina Pertama (JPX) 3-0, Minggu (8/1/2023).

Hasil pertandingan Proliga 2023 mempertemukan Surabaya BIN Samator vs Jakarta Pertamina Pertamax di GOR Jalak Harupat berkesudahan lewat skor (25-18, 25-20, dan 25-20)

Ini menjadi kemenangan kedua dari tiga laga yang sudah dilakoni klub asal Jawa Timur tersebut. Rivan Nurmulki dkk membukukan tujuh poin.
Sedangkan Jakarta Pertamina Pertamax, mereka belum bisa lepas dari bayang-bayang kekalahan. Dua laga beruntun Proliga 2023 Bandung semuanya berakhir kekalahan untuk Minic cs.

 

Hasil dan Jadwal Proliga 2023 Hari Ini

Surabaya BIN Samator vs Jakarta Pertamina Pertamax (Putra) (25-18, 25-20, dan 25-20)
14.00 WIB: Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta BNI 46 (Putra)
16.00 WIB: Jakarta BIN vs Bandung BJB Tandamata (Putri)
18.30 WIB: Jakarta STIN BIN vs Jakarta LavAni Allo Bank (Putra)

Jalan Pertandingan

Pada pertandingan babak pertama, Surabay BIN Samator tampil digdaya. Berstatus pemegang tujuh gelar juara Proliga, klub asal Jawa Timur ini mendominasi permainan.

Rivan Nurmulki dkk berhasil menghujani lapangan Jakarta Pertamina Pertamax dengan smash-smash keras.

Hasilnya, SBS berhasil menutup set pertama dengan keunggulan mutlak 25-18.

JPX berupaya bangkit di set kedua. Klub milik BUMN ini mencoba memberikan perlawanan alot.

Jadwal Pertandingan Proliga 2023 Bandung yang akan berlangsung di GOR Jalak Harupat, Jawa Barat, Minggu (8/1/2023) mempertandingkan empat laga. Termasuk laga Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakafrta BNI 46. (Tangkapan Layar Laman Resmi Proliga)

Saling-salip perolehan poin terjadi. Namun akibat lemahnya koordinasi dan terkendala receive, menyebabkan JPX kehilangan momentum untuk menyamakan level.

Walhasil, Surabaya BIN Samator bisa memanfaatkan situasi ini untuk menggandakan kedudukan menjadi 2-0 lewat angka 25-20.

Pada set penentuan, JPX lagi-lagi mampu memimpin di awal permainan.

Namun di sini mentalitas Surabaya BIN Samator benar-benar teruji. Runner-up Proliga 2022 ini berhasil membalikkan kedudukan menjadi 25-20.

Ini menjadi kemenangan kedua dari tiga laga yang dilakoni SBS pada Proliga 2023 Bandung. Sebaliknya bagi Pertamina Pertamax, mereka belum meraih kemenangan sama sekali pada seri pertama kompetisi voli nasional Proliga 2023.


Artikel ini bersumber dari www.tribunnews.com.

error: Content is protected !!
Exit mobile version