Contoh Latar Belakang Proposal Dilengkapi Cara Membuatnya

Contoh Latar Belakang Proposal Dilengkapi Cara Membuatnya

4 menit

Latar belakang adalah hal terpenting dalam sebuah karya ilmiah. Bingung bagaimana cara menulisnya? Simak saja cara membuat dan contoh latar belakang proposal di sini!

Di sekolah pasti kamu diberi tugas untuk membuat karya ilmiah, proposal, atau jurnal.

Dalam membuat proposal, umumnya, tulisan diawali oleh latar belakang sebagai laporan utama dan dasar dari tulisanmu.

Karena menjadi dasar dari tulisan, penting untuk membuat latar belakang yang baik agar tulisanmu benar.

Oleh karena itu, yuk simak cara membuat serta contoh latar belakang proposal di bawah ini!

Pengertian Latar Belakang

sumber: nesabamedia.com

Latar belakang adalah penjelasan berbentuk uraian paragraf tentang alasan mengapa tulisan dibuat.

Umumnya, latar belakang berisi penjelasan mengapa proposal dibuat atau acara harus diadakan.

Dengan adanya tulisan tersebut, pembaca bisa mengetahui apa yang hendak diutarakan penulis dalam karya tulis tersebut.

Latar belakang sebaiknya disusun dengan detail dan disertai data atau fakta pendukung.

Tulisan ini juga bisa berupa perbandingan dan penyempurnaan tulisan dengan topik yang serupa.

Cara Membuat Latar Belakang Proposal

contoh latar belakang proposal usaha

sumber: nesabamedia.com

Lalu bagaimana cara membuat latar belakang proposal?

Hal paling penting yang harus kamu ketahui adalah latar belakang harus memiliki beragam poin penting.

Berikut adalah poin penting yang harus ada dalam latar belakang proposal:

  • Kondisi ideal berbentuk visi misi bagaimana sebuah keadaan harusnya berjalan
  • Kondisi faktual saat ini yang berbentuk masalah dan menjadi dasar dibuatnya kegiatan
  • Pembahasan yang sudah pernah dilakukan peneliti terkait topik yang diangkat
  • Kelemahan pada penelitian
  • Tujuan penelitian yang membahas karya ilmiah secara detail dan mendalam
  • Metode penelitian yang digunakan dalam proposal
  • Rumusan singkat terkait pertanyaan penelitian
  • Solusi atau saran singkat terkait masalah yang ada

Agar mempermudah penulisan, kamu bisa membagi latar belakang masalah menjadi tiga bagian dalam satu bab yang sama.

Bagian pertama berisi masalah yang ada dan ingin kamu angkat dalam proposal.

Kemudian, bagian kedua adalah penjelasan berisi fakta, data, fenomena, dan pendapat ahli terkait proposalmu.

Terakhir, adalah bagian penyelesaian masalah yang menjadi pokok pembahasan proposalmu.

Contoh Latar Belakang Proposal

contoh latar belakang proposal singkat

sumber: nesabamedia.com

Masih bingung bagaimana menulis latar belakang?

Yuk, simak saja beragam contoh latar belakang proposal yang satu ini!

1. Contoh Latar Belakang Proposal Penelitian

Solusi untuk Mengatasi Limbah

Limbah adalah zat sisa yang sudah tak berguna dan harus dibuang. Ada banyak limbah di sekeliling kita, misalnya limbah dari pabrik, rumah sakit, rumah tangga, dan lain-lain.

Bentuk limbah pun bermacam-macam, ada yang padat, cair, serta gas. Semua limbah ini harus dibuang karena sudah tidak punya fungsi lagi. Karena seperti apapun bentuk dan jenisnya, limbah berpotensi paling besar untuk mencemari lingkungan.

Pencemaran lingkungan oleh limbah ini sudah pasti memberikan dampak kurang bagus bagi lingkungan, baik dari segi kesehatan maupun kenyamanan bersama. Contohnya, lingkungan jadi kurang nyaman, makhluk hidup seperti ikan mati, merusak kesehatan banyak orang seperti sesak napas atau asma karena limbah gas, dan lapisan ozon menipis.

Untuk itu, solusi apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi limbah ini? Pemerintah perlu mengeluarkan solusi yang bisa mengatasi limbah padat, cair, maupun gas agar pencemaran lingkungan bisa terhentikan. Dengan adanya solusi penanganan limbah ini, diharapkan lingkungan sekitar bisa membaik sehingga semua makhluk hidup termasuk manusia bisa diselamatkan.

2. Contoh Latar Belakang Proposal Kegiatan

Latar Belakang Laporan Kegiatan Sekolah

Bali adalah pulau sekaligus provinsi yang populer di Indonesia. Pulau yang populer karena kecantikan alam dan budayanya tersebut memang menjadi salah satu destinasi wisata paling banyak dikunjungi. Kawasan tersebut juga jadi satu-satunya tempat mayoritas orang beragama Hindu di Indonesia.

Ada banyak proses pembelajaran yang dapat dilaksanakan di pulau Bali. Sebab di pulau Bali terdapat penawaran berbagai pengetahuan mengenai budaya, keindahan alam hingga pengetahuan keberagaman.

Alasan istimewa tersebut lah yang membuat pulau Bali kemudian terpilih menjadi tempat study tour siswa SMA 10 Jakarta Tahun Ajaran 2010/2011. Beberapa tempat yang akan dikunjungi oleh siswa di antaranya adalah Pantai Kuta dan Pura Tanah Lot.

Kegiatan ini harus terus dilaksanakan agar siswa dapat mempelajari banyak hal baru. Para siswa harus bisa memahami akan keberagaman budaya dari bangsa Indonesia yang sangat luas dan besar ini.

Dengan memahami keberagaman dengan baik, maka siswa pun dapat tumbuh tenggang rasa dan nasionalisme yang tinggi.

3. Contoh Latar Belakang Proposal Usaha

Latar Belakang Proposal Usaha Makanan Tradisional

Hingga saat ini, pamor dari makanan tradisional tidak pernah turun. Masyarakat selalu menantikan kehadiran makanan tradisional yang mewakili rasa orisinal yang dibuat oleh pendahulunya. Dengan ini, kami hadir untuk menawarkan makanan tradisional dengan resep, pengolahan, metode, dan teknik yang telah diwariskan sejak dulu.

Dengan menggunakannya, rasa makanan tradisional akan menjadi sangat unik dan mewakili kerinduan masyarakat akan makanan masa lalu. Terkait usaha sejenis, biasanya hanya menawarkan makanan tradisional yang pembuatnya belum tentu mengetahui bagaimana rasa orisinal dari masakan tersebut.

Ini menjadikan usaha kami unggul karena telah memiliki koki yang sudah bertahun-tahun menjalani profesinya serta mendapatkan bumbu khas racikan pendahulunya yang nantinya akan menjadi resep rahasia dari usaha kami.

4. Contoh Latar Belakang Proposal Skripsi

Penerapan Metode Percepatan Belajar untuk Meningkatkan Motivasi Siswa pada Mata Pelajaran Matematika Kelas 3 SDN Wangirejo

Proses pendidikan di Indonesia mewajibkan seorang anak menjalani wajib belajar 9 tahun. Wajib belajar 9 tahun mencakup pendidikan di Jenjang Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Pertama.

Selama menempuh studi, siswa akan mempelajari beragam mata pelajaran. Bagi siswa Sekolah Dasar, mata pelajaran wajib yang harus ditempuh diantaranya adalah matematika, bahasa Indonesia, IPA, IPS, dan agama.

Berdasarkan hasil survey yang dilakukan bulan Juni 2019 di SDN Wangirejo, data menunjukkan siswa kelas 3 mengalami kesulitan memahami mata pelajaran matematika. Oleh karena itu, diperlukan metode pembelajaran yang tepat untuk siswa siswi SDN Wangirejo.

Penelitian Buhungo (1990) menyebutkan bahwa siswa dapat belajar lebih cepat jika diberikan materi sesuai gaya belajarnya. Pemberian materi berdasarkan gaya masing-masing siswa tersebut dinamakan dengan percepatan belajar

Penelitian ini membahas metode percepatan belajar untuk meningkatkan motivasi siswa. Peneliti berharap adanya motivasi yang diimbangi pemberian metode belajar yang tepat akan membuat siswa senang belajar matematika.

5. Contoh Latar Belakang Proposal Membuat Kegiatan

contoh latar belakang proposal kegiatan sekolah

sumber: nesabamedia.com

***

Simak kumpulan contoh tulisan lainnya hanya di Berita.99.co

Kamu juga bisa menemukan berbagai topik bacaan melalui Google News.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Cari hunian tak perlu repot karena kami #AdaBuatKamu.

Salah satunya Kota Baru Parahyangan, hunian terpadu terbaik di Kota Bandung!

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!