Contoh Latar Belakang Makalah & Cara Membuatnya yang Benar

Contoh Latar Belakang Makalah & Cara Membuatnya yang Benar

4 menit

Dalam menulis laporan ilmiah pada makalah, kita harus mendahuluinya dengan menulis latar belakang masalah. Yuk, pelajari struktur penulisan dan contoh latar belakang makalah di sini!

Sebagai pelajar, baik di tingkat SMA, S1, pascasarjana, dan program doktor, seseorang tentu harus bisa membuat karya ilmiah.

Dalam membuat karya ilmiah, tidak hanya objek penelitian yang harus kita pikirkan, tetapi juga laporannya dalam bentuk makalah.

Makalah ilmiah tentu harus kamu buat secara terstruktur dengan penjelasan latar belakang penelitian sebagai awalan.

Nah, kali ini 99.co Indonesia akan membahas mengenai contoh latar belakang makalah serta memberimu tips untuk membuatnya.

Yuk, pelajari uraian lengkap di bawah ini!

Contoh Latar Belakang Makalah

1. Contoh Latar Belakang Makalah Penelitian Ilmu Politik

Judul: Solusi Atas Masalah Kebijakan Presiden Tiga Periode

Sejak tahun 2004, masyarakat Indonesia bisa memilih Presiden RI secara langsung melalui pemilihan umum.

Setiap warga negara Indonesia yang memenuhi syarat boleh saja mencalonkan diri menjadi calon presiden pada setiap pemilu.

Namun, ketika terpilih menjadi Presiden RI, seorang warga negara Indonesia hanya dapat mencalonkan dirinya satu kali lagi.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Jokowi adalah contoh warga negara Indonesia yang berhasil terpilih sebagai Presiden RI sebanyak dua kali.

Namun, belakangan beredar isu bahwa akan terbit peraturan yang memperkenankan seorang presiden menjabat tiga periode.

Sejumlah pengamat politik pun menyebut bahwa ini adalah pilihan buruk.

Bahkan, ada juga pengamat politik seperti Effendi Ghazali yang mengusulkan agar seseorang hanya diperbolehkan menjabat sebagai Presiden RI sebanyak satu periode dalam kurun waktu tujuh tahun.

Lalu, solusi seperti apakah yang sebenarnya dapat menjawab permasalahan politis ini?

2. Contoh Latar Belakang Makalah Penelitian Teknologi Informasi

Judul: Visualisasi Tata Surya Menggunakan Augmented Reality

sumber: buatmakalah.com

3. Contoh Latar Belakang Makalah Penelitian Ilmu Pendidikan

Judul: Peran Lembaga Pendidikan Terhadap Perkembangan Seni Musik di Indonesia

contoh latar belakang makalah ilmu pendidikan

sumber: studioliterasi.com

4. Latar Belakang Masalah Teknologi

Judul: Internet untuk Transaksi Jual Beli

Internet saat ini telah menjadi kebutuhan penting untuk seluruh kalangan masyarakat.

Ini karena internet kini tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi, tetapi juga untuk interaksi yang lebih komplek.

Misalnya saja membantu masyarakat dalam berkomunikasi serta melakukan transaksi hingga ke seluruh dunia.

Keunggulannya, biaya yang ditawarkan murah, cepat, dan mudah.

Perkembangan ini kemudian mendorong munculnya peluang membuka usaha yang memanfaatkan layanan internet karena dirasa lebih efisien dan efektif.

Namun, kenyataannya fasilitas tersebut tidak sepenuhnya digunakan oleh masyarakat.

Masyarakat Indonesia justru menyukai transaksi secara tradisional, seperti layanan face to face atau tatap muka.

Setelah dikaji lebih dalam, ada beberapa faktor yang berhubungan dengan minat pembeli untuk menggunakan layanan internet berupa e-commerce.

Faktor-faktor tersebut meliputi kepercayaan, pengalaman, manfaat, dan risiko.

Hal inilah yang melatarbelakangi keinginan penulis untuk melakukan penelitian lebih lanjut.

5. Contoh Latar Belakang Makalah Praktik Kerja Lapangan

Judul: Laporan Praktik Kerja Lapangan

laporan pkl

sumber: moondoggiesmusic.com

6. Pendahuluan Makalah Sosiologi

Judul: Penyebab Tindakan Rasisme Sebuah Kelompok Masyarakat kepada Kelompok Tertentu

contoh latar belakang makalah sosiologi

sumber: nesabamedia.com

Pengertian dan Struktur Latar Belakang Makalah

Agar kamu dapat lebih memahami cara membuat latar belakang makalah, yuk simak pengertian hingga strukturnya berikut ini!

1. Pengertian Latar Belakang Makalah

pembukaan makalah

Sebelum melihat contoh latar belakang makalah, kita pelajari pengertiannya dulu, yuk.

Latar belakang masalah adalah bagian awal dalam laporan ilmiah.

Bagian ini menjelaskan topik penelitian, masalah yang menjadi topik utama, dan alasan penulis melakukan penelitian.

Untuk menulis latar belakang masalah yang baik, kita harus mendukung permasalahan yang kita bahas dengan beragam data dan fakta dari sumber terpercaya.

Sumber terpercaya tersebut bisa dari jurnal ilmiah, buku, berita, dan lain-lain.

Latar belakang makalah penelitian juga mencakup hasil penelitian serupa yang pernah berlangsung sebelumnya.

2. Struktur Latar Belakang Makalah

Untuk menulis latar belakang yang baik, kita harus menulisnya berdasarkan struktur yang baku.

Berikut adalah alur dan struktur penulisan latar belakang masalah:

  • Pembuka
    Pada bagian ini, kamu harus menjelaskan mengenai topik penelitian dan masalah yang hendak kamu angkat.
  • Isi
    Setelah membuka laporan dengan isu yang hendak diangkat, tulislah data, fakta, dan fenomena yang telah kamu himpun terkait masalah tersebut. Kamu juga bisa menjelaskan mengenai kelemahan metode penelitian serupa sebelumnya.
  • Penutup
    Pada bagian akhir latar belakang masalah, tulislah penyelesaian masalah yang kamu tawarkan dan seberapa penting penelitian yang kamu lakukan.

Cara Menulis Latar Belakang Makalah

contoh latar belakang makalah singkat

Sumber: manajemenkeuangan.net

1. Tulis secara Sistematis

Contoh latar belakang makalah yang baik adalah yang ditulis secara kronologis.

Kamu bisa memulainya dari sejarah permasalahan di masa lampau, lalu bandingkan permasalahan tersebut pada saat ini.

Apabila penulisan tidak berlangsung secara sistematis, pembaca tentu akan kesulitan menemukan inti permasalahan yang hendak kamu paparkan.

2. Harus Ringkas

Salah satu kesalahan penulis adalah ingin terlihat bahwa makalahnya berisi, sehingga menuliskan banyak kalimat sebagai “bumbu”.

Padahal, hal ini bisa membuat pembaca merasa tidak nyaman ketika mencoba memahami isi tulisanmu.

Tulislah latar belakang secara ringkas dan lugas agar pembaca dapat langsung menangkap inti permasalahan dalam penelitian atau artikel ilmiah kamu.

Maka dari itu, perkuatlah makalah kamu dengan data dan fakta dari banyak sumber.

3. Berpusat pada Topik yang Dibahas

Supaya penulisan tidak bertele-tele, pusatkanlah tulisan pada judul makalah.

Misalnya, kamu menulis makalah berjudul “Peran Politik Shichibukai terhadap Pemerintahan Dunia dalam Anime One Piece”.

Dalam makalah tersebut, kamu bisa memulainya dengan menjelaskan mengapa kamu memilih anime “One Piece” sebagai topik penelitian.

Lalu, lanjutkanlah dengan pengenalan siapa itu Shichibukai dan Pemerintahan Dunia, serta gambaran aktivitas Shichibukai dalam anime tersebut.

***

Itulah struktur dan contoh latar belakang makalah penelitian yang bisa kamu pelajari.

Temukan informasi menarik lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Cek juga beragam artikel mengenai tips hingga rekomendasi properti di Berita.99.co.

Kamu tertarik untuk tinggal di kawasan Nuansa Alam Setiabudi Clove?

Jangan lupa berkunjung ke portal 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu, ya!

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!