7 Inspirasi Desain Ruang Tamu 4×4 yang Minimalis dan Luas

7 Inspirasi Desain Ruang Tamu 4×4 yang Minimalis dan Luas

3 menit

Meski memiliki ukuran yang mungil, ruang tamu di rumah bisa terlihat lebih lapang dan menawan, lo! Yuk, intip beragam inspirasi desain ruang tamu 4×4 yang antisumpek di sini!

Di rumah-rumah kecil, umumnya kamu hanya diberi ruangan terbatas saja untuk ruang tamu atau ruang keluarga.

Karena ukurannya terbatas, biasanya ruang tamu menjadi terasa sumpek karena terlalu banyak barang.

Padahal, jika ditata dengan rapi, ruangan berukuran 4×4 bisa terlihat lapang dan lebih luas dari aslinya, lo!

Yuk, intip beragam inspirasi desain ruang tamu 4×4 yang minimalis di bawah ini!

Inspirasi Desain Ruang Tamu 4×4 Minimalis

1. Ruang Tamu Minimalis Dominasi Abu

sumber: instagram.com/shusihome/

Inspirasi desain ruang tamu 4×4 minimalis pertama tampak menawan karena didominasi oleh warna abu-abu.

Warna abu pada sofa dan dinding ruangan dipadukan dengan warna kayu natural pada meja, lantai, serta pintu utama.

Meski mungil, area sederhana ini juga tampak lebih mewah berkat adanya meja bulat dengan kaki-kaki emas pada tengah ruangan.

2. Inspirasi Ruangan Luas yang Nyaman

desain ruang tamu 4x4 cantik

sumber: instagram.com/rumah.ifa/

Opsi ruangan berikutnya adalah area tamu menawan yang terasa luas.

Ruang tamu ini mungil, tetapi tampak lapang karena ruangan tidak dipenuhi banyak perabotan berukuran besar.

Meski demikian, areanya tampak sangat menawan karena penuh dengan dekorasi mungil yang tidak memakan banyak tempat.

Tak hanya itu, keberadaan plafon yang tinggi juga semakin memberikan kesan lapang pada ruangan ini.

3. Ruang Tamu Minimalis Modern yang Memesona

desain ruang tamu 4x4 modern

sumber: instagram.com/dekorasirumah_71/

Desain ruang tamu 4×4 berikutnya bisa kamu tiru jika kamu ingin memiliki area bergaya modern.

Kesan modern bisa kamu rasakan karena penggunaan warna netral serta perabotan bergaya luwes pada ruangan.

Agar ruangan tidak tampak terlalu monoton, kamu bisa menambahkan warna aksen pada dekorasi rumahmu seperti tanaman dengan daun hijau.

4. Inspirasi Ruangan Penuh Warna yang Hangat

desain ruang tamu 4x4 berwarna

sumber: instagram.com/lhiiana_yunus/

Inspirasi berikutnya cukup berbeda dengan desain-desain sebelumnya.

Hal tersebut karena ruangan ini memiliki banyak warna mencolok, tidak seperti ruang tamu sebelumnya yang didominasi warna netral.

Karena dipenuhi dengan warna mencolok, ruangan tampak lebih menawan dan cerah.

Penggunaan warna oranye dan kuning di ruangan juga bisa memberikan kesan hangat pada ruang tamu.

5. Ruang Tamu Mewah dengan Warna Putih Emas

desain ruang tamu 4x4 mewah

sumber: instagram.com/rumahkean/

Desain ruang tamu 4×4 berikutnya cukup unik karena memiliki tampilan mewah meski ukuran ruangan terbilang mungil.

Kesan mewah ini muncul berkat penggunaan profil pada dinding serta penggunaan aksen warna emas pada lemari dan meja.

Tak hanya itu, motif karpet yang unik juga bisa membuat ruangan tampak lebih memesona.

6. Ruang Tamu Nyaman yang Terang dan Luas

desain ruang tamu 4x4 hangat

sumber: instagram.com/rumahaksa/

Ruangan berikutnya tampak estetik dan bisa kamu tiru dengan mudah di rumahmu.

Untuk membuat area terasa lebih luas, kamu bisa memanfaatkan jendela besar sehingga sinar matahari bisa memasuki rumah dengan mudah.

Gunakan juga warna perabotan yang senada di ruangan agar area tampak lebih senada, seperti contohnya pintu cokelat dengan sofa cokelat dan kursi rotan.

Tambah pula beberapa dekorasi cantik di ruangan, seperti tanaman hias yang bisa memberikan kesan alami pada rumahmu.

7. Inspirasi Ruang Tamu Sederhana yang Estetik

desain ruang tamu 4x4 estetik

sumber: instagram.com/ovieekaoru/

Inspirasi desain ruang tamu 4×4 berikutnya terlihat sederhana, tetapi tampak estetik karena penggunaan warna lembut di rumah.

Ruangan ini didominasi dengan warna putih, abu, serta cokelat muda yang tampak menawan ketika berpadu dengan satu sama lain.

Area mungil ini juga tampak sangat lapang karena plafon tinggi dengan gaya down ceiling dan lampu LED plafon yang bisa menambah kesan modern pada rumah.

***

Itulah beragam desain yang bisa kamu tiru di rumah.

Temukan inspirasi rumah lainnya hanya di berita.99.co.

Jangan lupa baca dan ikuti Berita.99.co di Google News.

Sedang mencari hunian impian? Tengok rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Segala jenis promo dan perumahan pasti ada karena kami #AdaBuatKamu.

Contohnya The Billabong Soeta, perumahan dengan konsep unik di Kota Bandung!


Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!