7 Contoh Teks MC Formal untuk Berbagai Acara. Mudah Dipraktikkan!

7 Contoh Teks MC Formal untuk Berbagai Acara. Mudah Dipraktikkan!

3 menit

Agar kegiatan yang dipandu berjalan lancar, yuk pelajari terlebih dahulu contoh teks MC formal berikut ini!

MC atau master of ceremony adalah sosok penting dalam sebuah acara.

Pasalnya, seorang MC bertugas memandu jalannya acara dari awal hingga akhir.

Tak hanya itu, ia juga bertugas untuk memastikan acara berjalan sesuai rundown acara.

Maka, perlu adanya persiapan yang matang yang dilakukan, termasuk mempersiapkan kata-kata sesuai acara yang ia pandu.

Jika kebetulan ditunjuk sebagai MC acara formal, kamu tak perlu khawatir.

Dikutip dari berbagai sumber, intip contoh teks MC formal berikut ini!

7 Contoh Teks MC Formal

1. Teks Pembawa Acara Workshop

sumber: sonora.id  

2. Teks MC Formal Islami

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Alhamdulillahi robbil ‘alamin, wabihi nasta’in, wa ala umuriddunya wad din.

Wa sallallahu ala Sayyidina Muhammadin, wa’ala aalihi washahbihi ajma’in.

Puji syukur senantiasa kita ucapkan kepada Allah Swt. yang telah memberikan karunianya kepada kita semua yang ada di acara pengajian ini.

Tak lupa juga selawat serta salam, kita panjatkan kepada nabi dan rasul kita, Muhammad saw.

Yang kami hormati, ustaz dan qori yang telah hadir.

Yang kami hormati, Bapak Hendi selaku ketua pengajian.

Terima kasih saya ucapkan kepada bapak ibu yang berkenan hadir di tempat ini.

Sebelum memulai acaranya, marilah kita bersama-sama mengucapkan bismalah.

Pada kesempatan ini, saya akan membacakan susunan acaranya.

Adapun, susunan acara yang akan kita lewati bersama adalah sebagai berikut:

  1. Pembukaan
  2. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
  3. Kata sambutan dari lurah
  4. Pembukaan dari ketua pengajian
  5. Ceramah dari ustaz yang langsung ditutup doa
  6. Penutup

Untuk membuka acara pengajian ini, marilah kita membaca bacaan bismalah.

Selanjutnya, pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh Ilham. Waktu dan tempat kami persilakan.

Terima kasih kami sampaikan kepada Ilham.

Selanjutnya, sambutan oleh Elmi selaku lurah Cilengkrang.

Terima kasih, bapak/ibu.

Acara berikutnya adalah sambutan oleh Hanifah selaku ketua pengajian.

Kami sampaikan terima kasih.

Memasuki acara inti, mari kita dengarkan dengan khidmat oleh ustaz Alya yang nanti langsung ditutup oleh doa.

Kepada Bapak Ustaz Alya, kamu persilakan.

Alhamdulillah,kita telah sampai di penghujung acara.

Terima kasih kepada ustaz dan bapak ibu yang menyempatkan hadir pada acara pengajian malam ini.

Saya selaku MC dan panitia yang bertugas meminta maaf jika ada salah kata dan perbuatan.

Kamu pamit undur diri.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

3. Teks MC Formal Pelantikan BEM

sumber: celebrities.id

4. Teks MC Formal Seminar

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Salam sejahtera untuk kita semua.

Pertama-tama, mari bersyukur atas rahmat Allah Swt. yang telah diberikan kepada kita sehingga kita bisa tetap sehat dan berada di seminar tentang pencegahan narkoba di generasi muda.

Selawat serta salam kami curahkan kepada Nabi Muhammad saw.

Sebelum memasuki acara inti, saya ucapkan selamat datang kepada Presiden Jokowi dan Mendikbudristek, Nadiem Makarim.

Tidak lupa, saya ucapkan terima kasih kepada hadirin yang telah hadir.

Hadirin yang saya hormati, marilah kita panjatkan doa sesuai keyakinan masing-masing agar seminarnya bisa berjalan dengan lancar.

Berdoa mulai.

Selesai.

Hadirin yang saya hormati, saya selaku MC akan membacakan susunan acara pada seminar hari ini:

  1. Doa pembukaan
  2. Kata sambutan dari ketua pelaksana seminar
  3. Sambutan dari Septian selaku pemimpin seminar (perwakilan pejabat)
  4. Diskusi akan dipandu oleh moderator Hendi
  5. Sesi tanya jawab
  6. Doa
  7. Penutup

Itulah tadi susunan acara seminarnya.

Untuk mengefisienkan waktu, mari kita masuk ke acara berikutnya.

Selanjutnya, saya persilakan kepada bapak/ibu selaku ketua pelaksana untuk menyampaikan sambutannya.

Itulah tadi sambutan dari ketua pelaksana.

Selanjutnya, ada sambutan dari pemimpin seminar.

Untuk bapak/ibu, saya persilakan.

Selanjutnya, akan dilaksanakan sesi tanya jawab antara pemateri dan peserta.

Bagi peserta yang memiliki pertanyaan, silakan acungkan tangan.

Selanjutnya, pembacaan doa yang akan dibawakan oleh Rulfhi.

Demikian seminar pada pagi hari ini. Mohon maaf jika ada kesalahan yang saya lakukan selama menjadi MC.

Saya ucapkan terima kasih.

5. Teks Pembaca Acara Wisuda

sumber: celebrities.id

6. Teks MC Formal Singkat Pernikahan

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Selamat siang serta salam sejahtera untuk kita yang hadir di tempat ini.

Marilah kita panjatkan syukur atas ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa sehingga kita diberi kesempatan untuk berkumpul sekaligus menyaksikan acara resepsi pernikahan Iqbal dan Nita.

Adapun, rangkaian acara momen penuh kasih bagi mempelai dan keluarga kali ini adalah sebagai berikut:

  1. Pembukaan
  2. Bacaan kitab suci Al-Qur’an
  3. Sambutan wakil pihak keluarga mempelai pria
  4. Sambutan wakil pihak keluarga mempelai pria
  5. Sambutan tamu undangan
  6. Pembacaan doa
  7. Ucapan selamat menikah kepada pengantin
  8. Sesi foto
  9. Hiburan

7. Teks Pembawa Acara Perpisahan Sekolah

Yang terhormat, bapak/ibu kepala sekolah SMA Erlangga.

Yang terhormat, bapak ibu guru dan wali kelas 7, 8, dan 9

Pada kesempatan yang bahagia ini, marilah kita bersyukur kepada Allah Swt. yang telah memberikan rahmat dan berkatnya sehingga kita bisa berkumpul dalam acara perpisahan.

Selawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada Rasulullah saw.

Hadirin sekalian yang dirahmati Allah Swt., izinkan saya selaku MC membacakan susunan acara pada pagi hari ini:

  1. Pembukaan
  2. Kata sambutan
  3. Prosesi pelepasan
  4. Hiburan
  5. Penutupan

***

Semoga pembahasan contoh teks MC formal di atas bermanfaat untuk Property People, ya!

Cek terus artikel seputar contoh teks lainnya dengan mengakses laman Berita 99.co.

Kunjungi sekarang juga Google News kami untuk dapatkan berita informatif lainnya!

Sedang mencari rumah idaman di kawasan Biring Kanaya, Makassar? Summarecon Mutiara Makassar layak untuk dipertimbangkan.

Cek beragam pilihan rumah minimalis terbaik hanya di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Dapatkan berbagai promo dan penawaran menarik saat membeli hunian karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version