10 Tips Beli Rumah agar Tak Salah Pilih, Perhatikan dengan Cermat!

10 Tips Beli Rumah agar Tak Salah Pilih, Perhatikan dengan Cermat!

4 menit

Hunian pertama mampu menentukan kebahagiaan keluarga. Sudah susah payah mengumpulkan uang, lalu menyesal di akhir? Jangan biarkan ini terjadi padamu, ikuti tips beli rumah di bawah ini!

Property People, sebelum membeli rumah, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan.

Hal-hal tersebut penting untuk ditentukan sejak awal agar puas dengan pilihan yang kita ambil.

Tak sedikit orang menyesal karena salah mengambil keputusan.

Semoga itu tak terjadi pada dirimu, ya!

Jadi, apa saja yang harus dipertimbangkan sebagai tips beli rumah?

Simak ulasan lengkapnya sebagai berikut.

10 Tips Beli Rumah Agar Tak Salah Pilih

1. Perhatikan Kebutuhan Keluarga

sumber: a2ztaxcorp.com

Sebelum melakukan pencarian, buatlah daftar hal apa saja yang kamu dan keluarga butuhkan dari sebuah tempat tinggal.

Ajukan beberapa pertanyaan dalam diskusi keluargamu, misalnya…

  • Berapa jumlah kamar yang diperlukan?
  • Apakah perlu garasi mobil yang luas?
  • Apakah perlu memiliki taman yang luas untuk berkebun?
  • Apakah akan direnovasi di masa depan?

Jawaban dan diskusikan semuanya hinga menemukan kebutuhan akan hunian tersebut.

Setelah itu, jadikan catatan itu sebagai acuan untuk menyortir hunian-hunian masa depanmu dan keluarga.

2. Gunakan Agen Properti atau Cari Sendiri

beli rumah agen properti

Mencari rumah lewat situs properti kini semakin mudah dilakukan.

Sahabat 99 punya kebebasan untuk mencari, membandingkan, dan langsung mengontak pemilik rumah dari iklan yang ditayangkan di situs tersebut.

Bila mencari sendiri, pastikan kamu menyediakan waktu yang cukup banyak untuk melakukan semuanya.

Di samping itu, kamu bisa meminta tolong jasa agen properti untuk mencarikan rumah idaman yang paling sesuai.

Tentu ada komisi yang perlu dipersiapkan untuk membayar fee agen properti tersebut.

3. Lokasi dan Akses Rumah Idaman

lokasi rumah idaman

sumber: bendsource.com

Lokasi rumah adalah salah satu hal yang sangat krusial untuk dijadikan pertimbangan.

Faktor ini utamanya berhubungan erat dengan akses dan harga rumah.

Perlu diketahui, rumah yang terletak di pusat kota tentu akan memudahkan bepergian ke mana-mana.

Tapi, harga tanahnya tentu akan sangat mahal dan kamu pun memerlukan waktu lebih lama untuk menabung.

Sebaliknya rumah yang terletak di daerah pinggiran mungkin akan menyita waktu.

Di sisi lain, rumah seperti ini tentu lebih murah.

Sebagai solusi, carilah rumah di pinggiran yang mudah dilalui kendaraan umum.

Dekat dengan stasiun kereta, terminal angkutan umum dan pangkalan ojek, tentu menjadi sebuah nilai plus.

4. Lingkungan Sekitar Perumahan

lingkungan perumahan

Kamu juga perlu memperhatikan dan mencari tahu lebih dalam tentang kondisi lingkungan dari rumah yang akan dibeli.

Saat memilih rumah di Jakarta misalnya, kamu perlu memastikan bahwa rumah tersebut tidak termasuk dalam area yang rawan banjir

Dengan demikian, kamu tidak akan kerepotan saat musim hujan nanti.

Lingkungan juga harus aman dari kasus pencurian, perampokan, tawuran antar warga, dan hal-hal buruk lainnya.

5. Fasilitas Sekitar Rumah

fasilitas rumah

sumber: mybanktracker.com

Rumah yang nyaman adalah yang dekat dengan berbagai fasilitas.

Rumah sakit, mesin ATM, dan supermarket adalah fasilitas yang wajib ada tidak jauh dari rumah.

Lebih menyenangkan lagi kalau rumah itu berada dekat dengan mall, restoran, atau tempat hiburan favorit.

Jadi pastikan kamu tahu apa saja fasilitas di sekitar sebelum membeli rumah tersebut.

6. Harga yang Sepadan dan Skema Pembayaran

beli rumah kpr

sumber: financialexpress.com

Tips beli rumah selanjutnya adalah melakukan survei ke beberapa tempat dengan harga yang setara.

Dari situ, kamu bisa membandingkan rumah mana yang paling pas dengan keadaan keuangan.

Selain cocok dengan harganya, kamu juga perlu mempertimbangkan skema pembayarannya, terutama jika membelinya dengan sistem KPR.

Ingat, saat membeli rumah menggunakan KPR, harga total yang harus kamu bayarkan akan melambung tinggi dari harga beli tunai.

7. Spesifikasi Material Bangunan Rumah

material bangunan rumah

Banyak orang cenderung cuek terhadap jenis material yang digunakan untuk membangun rumahnya.

Padahal, poin ini sangat krusial untuk diketahui lo, Property People!

Sebagai contoh:

  • Rumah yang berdinding batu bata tentu lebih kokoh daripada yang hanya menggunakan batako.
  • Lantai yang diberi pelat beton lebih awet daripada lantai yang hanya disemen dan dikeramik biasa.
  • Rangka atap baja ringan lebih baik daripada kuda-kuda kayu.

Jadi ingatlah untuk menanyakan bahan yang digunakan secara detail.

8. Desain Rumah Impian

desain rumah impian

sumber: nextcolumn.com

Tampilan rumah biasanya mencerminkan kepribadian sang pemilik rumah.

Oleh sebab itu, kamu lebih baik mencari rumah yang desainnya cocok dengan seleramu serta keluarga.

Orang yang berjiwa terbuka biasanya lebih suka dengan rumah yang memiliki banyak jendela dan dinding kaca.

Ada lagi orang yang menyukai rumah dengan desain semi tradisional.

Maka wajar saja jika banyak calon pemilik rumah yang menyewa jasa arsitek untuk memastikan desain rumahnya sesuai dengan kepribadiannya sendiri.

Jika kamu beli rumah jadi dari developer, opsi renovasi bisa jadi pilihan.

Di sisi lain, kini banyak developer yang memberikan keleluasaan pemiliknya untuk melakukan custom desain rumah.

9. Potensi Perubahan Rumah di Masa Depan

renovasi rumah

Rumah adalah investasi jangka panjang.

Sehingga saat akan membelinya, kamu harus dapat membayangkan apa yang kira-kira akan dilakukan pada rumah tersebut.

  • Apakah kamu akan menjualnya dan membeli rumah di kota lain?
  • Akankah kamu menambah beberapa kamar lagi jika Kamu sudah memiliki anak?
  • Ataukah kamu berniat untuk merawatnya seumur hidup dan mewariskannya ke anak-anak?

Kemungkinan-kemungkinan ini juga sebaiknya dipikirkan dan dipersiapkan agar tidak repot di kemudian hari.

10. Kesehatan Rumah

tips membeli rumah

Sebagai tempat tinggal, tentu rumah harus berada dalam kondisi yang dapat mendukung kesehatanmu serta keluarga.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan misalnya:

  • Sistem drainase dan pengolahan limbahnya
  • Kehadiran ventilasi dan jendela yang cukup agar udara segar dan sinar matahari dapat masuk dengan baik
  • Lingkungan sekitar yang tidak kumuh dan selalu terjaga kebersihannya.

Rata-rata orang akan jadi sangat bersemangat ketika hendak membeli rumah pertama.

Hal itu memang wajar, namun jangan sampai terbutakan dan gagal membuat pertimbangan secara bijak.

Ingatlah untuk pertimbangkan tips beli rumah di atas, ya!

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Berita.99.co.

Kamu juga bisa mengakses kami di Google News Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk mendapatkan hunian impianmu, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!

Artikel ini bersumber dari berita.99.co.

error: Content is protected !!