30 Ucapan Selamat Menikah Islami Sederhana, Penuh dengan Doa dan Makna

30 Ucapan Selamat Menikah Islami Sederhana, Penuh dengan Doa dan Makna

JAKARTA, celebrities.id – Ucapan selamat menikah islami sederhana bisa menjadi salah satu hal terindah untuk mempelai pengantin. Hal ini bertujuan untuk memberikan doa dan juga makna ke pasangan yang menikah.

Selain itu, ucapan selamat menikah islami sederhana ini juga bisa menjadi semangat untuk pengantin yang melangsungkan pernikahan demi mendapatkan rahmat oleh Allah SWT. 

Dirangkum dari berbagai sumber, Minggu (31/7/2022) berikut ini ucapan selamat menikah islami sederhana.

Ucapan Selamat Menikah Islami Sederhana 

1. Selamat menempuh hidup baru, Baarakallahu laka
2. Selamat menjalani titik hidup baru, semoga menjadi keluarga sakinah, mawaddah, warahmah
3. Selamat menjalani bahtera rumah tanga, semoga Allah SWT senantiasa menjaga rumah tangga kalian
4. Selamat menempuh hidup baru, semoga Allah SWT selalu menuntunmu beserta istri dan anak-anakmu kelak
5. Ibadah terindah adalah pernikahan, duduk berdua di pelaminan, menghabiskan waktu bersama, menua bersama, semoga Allah selalu mencurahkan kebahagian untuk kalian
6. Pernikahan adalah jenjang baru untuk kalian, aku berdoa kepada Allah SWT semoga hubungannya sampai kakek nenek
7. Turut berbahagia dengan pernikahan kalian, semoga Allah SWT menunjukkan jalannya untuk kalian 
8. Bahagia terindah bisa menikah dengan orang yang dicintai, semoga Allah menuntun kalian semua ke surganya Allah SWT
9. Semoga Allah SWT meridhoi hubungan kalian sampai akhir hayat nanti
10. Selamat menikah sahabatku, semoga kalian selalu dalam lindungan Allah SWT

 

11. Selamat atas pernikahan kalian, aku berharap kekuatan cinta kalian bisa kuat hingga mau yang memisahkan
12. Semoga keluarga kalian nanti selalu dituntun ke jalan yang benar oleh Allah SWT
13. Ya Allah, aku berharap pernikahan sahabatku ini bisa menjadi yang terbaik untuknya, amin
14. Selamat menjalani kehidupan pernikahan, semoga rahmat Allah SWT senantiasa melimpahkan ke kalian
15. Selamat menjalani kehidupan sesungguhnya, semoga Allah SWT menganugerahkan karunianya ke keluarga kalian nanti
16. Selamat mengemban amanah yang baru, semoga Allah SWT memberikan kalian kebahagiaan selamanya
17. Selamat menempuh hidup baru, aku berharap kalian bisa menjadi pasangan yang baik di hadapan Allah SWT
18. Tetap selalu menjalani perintah Allah SWT, dan semoga dengan pernikahan ini kalian bisa semakin dekat dengan Allah SWT
19. Semoga Allah SWT berikan petunjuk dan rahmatnya untuk pernikahan kalian ini
20. Aku berharap pernikahan ini tak hanya indah di mata manusia, tapi juga indah dalam pandangan Allah SWT
21. Bahagia selalu untuk kalian yang bisa menjalani perintah oleh Allah SWT
22. Pernikahan yang indah, aku berharap Allah SWT selalu menjaga keharmonisan kalian
23. Aku selalu mendukung kalian, semoga Allah SWT juga selalu berikan rahmatnya
24. Turut bahagia dengan segala keindahan kalian, semoga sakinah dan bisa membawa rahmat untuk Allah SWT
25. Semoga ini menjadi tanda awal yang baik untuk kalian, Amin ya Allah 
26 Semoga Ridho Allah SWT selalu menghampiri keluarga kecil kalian kelak
27. Aku selalu berdoa kepada Allah SWT untuk kalian, baik untuk sekarang dan selamanya
28. Semoga perjalanan cinta kalian bisa terus berada di jalan Allah SWT
29. Semoga pernikahan ini menjadi tanda yang baik untuk ke depannya
30. Turut bahagia, Allah SWT bersama kalian

Editor : Tia Ayunita


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!